Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - PSS Sleman resmi menunjuk Seto Nurdiantoro sebagai pelatih tim, pada Sabtu (10/4/2022).
Seto Nurdiantoro didatangkan untuk mengisi posisi dari I Putu Gede yang didepak PSS Sleman.
Dipercaya menukangi PSS Sleman,
Seto Nurdiantoro tidak bisa memberikan jaminan klub yang berjulukan Elang Jawa itu lebih baik daripada di Liga 1 2021-2022.
Baca Juga: Update Transfer Persib Bandung - Satu Pemain Lokal Dilepas
Kendati begitu, dia tetap yakin dengan kerja sama semua anggota tim akan membawa PSS Sleman ke jalur yang terbaik.
Pada Liga 1 2021-2022, PSS Sleman mengakhiri kompetisi di urutan ke-13 klasemen.
Dari 34 pertandingan, PSS Sleman mengumpulkan 39 poin.
"Secara pribadi saya tidak bisa menjamin bahwa tim ini lebih baik dari tahun kemarin," ucap Seto.
Baca Juga: Kembali Cetak Hattrick Assist untuk PSG, Lionel Messi Jadi Manusia Langka