Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadi Penentu Kemenangan, Striker Darurat Barcelona Dipuji Xavi Hernandez

By Raka Kisdiyatma Galih - Senin, 11 April 2022 | 16:30 WIB
Striker Barcelona, Luuk de Jong, menjadi penentu kemenangan Barcelona atas Levante di Liga Spanyol (TWITTER.COM/FUTBOLFAX)

BOLASPORT.COM - Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, memberikan pujian untuk striker darurat El Barca, Luuk de Jong, setelah menjadi penentu kemenangan timnya.

Pujian itu dilontarkan Xavi Hernandez setelah Luuk de Jong menjadi pahlawan kemenangan Barcelona ketika menghadapi Levante pada pekan ke-31 Liga Spanyol 2021-2022.

Bermain di Estadio Ciutat de Valencia, Minggu (10/4/2022) waktu setempat atau Senin dini hari WIB, penyerang timnas Belanda itu mencetak gol penentu kemenangan 3-2 Barcelona atas Levante.

Gol tersebut tercipta pada masa injury time, tepatnya menit ke-90+2.

De Jong, yang baru masuk pada menit ke-84 untuk menggantikan Pierre-Emerick Aubameyang, berhasil menanduk umpan silang Jordi Alba di dalam kotak penalti sehingga bola bersarang di pojok kanan bawah gawang Levante.

Lesakan itu menjadi gol terakhir di pertandingan tersebut dan mengakhiri laga dengan skor 3-2 untuk kemenangan Barcelona.

Luuk de Jong merupakan striker yang dipinjam dari Sevilla pada 31 Agustus 2021 karena Barcelona dalam kondisi darurat.

Selain De Jong, Xavi juga melontarkan pujian untuk kiper Barcelona, Marc-Andre ter Stegen, yang berhasil menggagalkan satu dari tiga tendangan penalti Levante.

Baca Juga: Ousmane Dembele Kini Sejajar Lionel Messi Usai Kembali Cetak Assist