Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Belum resmi melatih Manchester United, Erik ten Hag sudah dibuat kesal alias bete oleh berita yang disebarkan media Inggris.
Nama Erik ten Hag paling sering disebut dalam pemberitaan seputar bursa pelatih Manchester United.
Juru taktik Ajax Amsterdam itu diklaim sudah menjalani wawancara dengan manajemen Setan Merah untuk mengisi pos pelatih kepala mulai musim 2022-2023.
Ten Hag juga dikabarkan mengajukan satu syarat jika kelak menukangi Cristiano Ronaldo cs, yakni punya kendali penuh atas tim, termasuk urusan transfer pemain.
Namun, menurut laporan The Telegraph yang dikutip BolaSport.com, Ten Hag tidak pernah mengajukan persyaratan tersebut.
Sang nakhoda justru kesal dengan pemberitaan yang menyebut dirinya menginginkan kekusaan mutlak di The Red Devils.
Sumber serupa menyebut bahwa Ten Hag bersedia bekerja di bawah komando direktur olahraga United soal jual-beli pemain.
Baca Juga: Raffi Ahmad Berbicara aoal Peluang Mesut Ozil Main di Liga 1 2022/2023
Sementara Ten Hag belum mendarat di Old Trafford, United ditangani Ralf Rangnick selama musim 2021-2022.
Di bawah arahan pria asal Jerman itu, Setan Merah hampir dipastikan mengakhiri musim tanpa gelar.