Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, menuai buah dari tren bagus mereka. Peringkat mereka naik satu posisi pada pekan ini.
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menjadi salah satu pasangan Indonesia yang mengalami peningkatan pada pembaruan peringkat dunia BWF untuk pekan ke-15 (12/4/2022).
Peningkatan Fajar/Rian tidak terlepas dari keberhasilan menembus final Korea Open 2022 yang dihelat di Suncheon, Korea Selatan, pada 5-10 April 2022.
Ini menjadi kedua kalinya secara beruntun bagi Fajar/Rian untuk mencapai fase puncak pada turnamen yang mereka ikuti.
Sayangnya, pencapaian Fajar/Rian tak sebaik ketika menjuara Swiss Open 2022.
Sang juara bertahan ditumbangkan wakil tuan rumah, Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae, di final melalui rubber game 21-19, 15-21, 18-21.
Meski demikian, 7.800 poin yang dibawa pulang dari turnamen Super 500 tersebut cukup untuki membawa Fajar/Rian naik satu posisi.
Fajar/Rian pekan ini menempati peringkat delapan dunia dengan 78.064 poin, akumulasi 10 poin terbaik mereka yang termasuk Korea Open 2022 dan Swiss Open 2022.
Peraih medali perak Asian Games 2018 tersebut menggeser pasangan nomor satu Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.
Baca Juga: Padukan Pemain Senior dan Junior, Indonesia Siap Hadapi Kejuaraan Asia 2022