Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bali United U-18 dan Indonesia All Star U-20 akan memetik pelajaran dari dua klub asal Spanyol Barcelona U-18 dan Atletico Madrid U-18.
Empat tim tersebut akan bertemu dalam turnamen bertajuk International Youth Championship (IYC) 2021 di Jakarta International Stadium (JIS), Sunter, Jakarta Utara, pada 13-19 April 2022.
Asisten pelatih Bali United U-18, Sandika Pratama, mengaku senang timnya bisa berhadapan dengan Barcelona U-18 dan Atletico Madrid U-18.
Menurutnya, ini akan menjadi sebuah pelajaran berharga yang didapatkan oleh Serdadu Tridatu muda.
"Kami akan banyak belajar dari dua tim Eropa ini," ucap Sandika Pratama.
Sementara itu, pemain Bali United U-18, Made Tito, menegaskan ia dan rekan-rekannya tidak gentar untuk menghadapi Barcelona U-18 dan Atletico Madrid U-18.
Kapten tim Bali United U-18 itu juga siap memberikan perlawanan yang terbaik kepada setiap musuhnya termasuk Indonesia All Star U-20.
"Kami siap bermain dan memberikan yang terbaik," ucap Made Tito.
Baca Juga: Barcelona dan Atletico Madrid Tidak Sabar Bermain di IYC 2021 dan JIS