Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dipermalukan Frankfurt, Xavi Ungkap Penyebab Kekalahan Barcelona

By Raka Kisdiyatma Galih - Jumat, 15 April 2022 | 09:30 WIB
Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez (TWITTER.COM/FCBARCELONA)

BOLASPORT.COM - Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, mengungkap penyebab kekalahan timnya dari Eintracht Frankfurt dalam laga leg kedua perempat final Liga Europa di Camp Nou, Jumat (15/4/2022) dini hari WIB.

Xavi Hernandez menilai Barcelona minim kreativitas ketika sedang menguasai bola.

Padahal, Barcelona tampil sangat mendominasi dengan memegang penguasaan bola hingga 75 persen.

"Kami telah mencoba, tetapi masalahnya adalah sepak bola," kata Xavi seperti dikutip BolaSport.com dari Football Espana.

"Kami memiliki penguasaan bola, tetapi tidak tahu bagaimana memanfaatkannya, itu kesalahan kami," ujarnya.

Selain itu, Xavi juga menyebut Barcelona kerap membuat kesalahan di pertandingan tersebut.

Menurutnya, seluruh gol tim tamu lahir dari kesalahan sendiri.

Baca Juga: Kabar Buruk buat Fan Barcelona, Si Bocah Ajaib Terancam Akhiri Musim Lebih Cepat

"Kami melakukan banyak kesalahan, gol kedua adalah bola yang hilang dari diri kami sendiri, penalti juga kesalahan, gol ketiga kami menekan di pinggir lapangan, mereka berbalik dan bergerak ke sisi lain," lanjut Xavi.

"Itu adalah sesuatu yang kami bicarakan dan itu tidak bisa terjadi.”

"Kami harus kritis terhadap diri sendiri, kami tidak bagus dan itulah mengapa kami tersingkir," tutur juru taktik asal Spanyol itu menambahkan.

JOSE JORDAN/AFP
Reaksi gelandang Barcelona, Pedri, saat pemain Eintracht Frankfurt merayakan gol dalam duel Liga Europa di Camp Nou, Barcelona (14/4/2022).

Dalam pertandingan tersebut, Barcelona sempat tertinggal 0-3 lebih dulu.

Tiga gol Frankfurt dicetak lewat Filip Kostic (4'-pen, 67') dan Rafael Borre pada menit ke-36.

Adapun Blaugrana hanya sanggup membalas dua gol masing-masing dicetak Sergio Busquets (90+1') dan Memphis Depay (90+11'-pen).

Baca Juga: Phil Foden Ditekel Pemain Atletico Madrid sampai Guling-guling 5 Kali, Disebut Lebay dan Mirip Neymar

Dengan hasil ini, Barcelona harus angkat koper dari kompetisi kasta kedua Eropa tersebut.

Pasalnya, Barcelona kalah agregat 3-4 dari Frankfurt setelah hanya bermain imbang 1-1 di leg pertama.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P