Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Di ajang piala tertua di dunia, Piala FA, Liverpool tercatat masih terlalu perkasa bagi Manchester City.
Dua tim papan atas Liga Inggris bakal saling bentrok di semifinal Piala FA 2021-2022.
Pemuncak klasemen sementara Liga Inggris, Manchester City, bakal berhadapan dengan tim peringkat kedua, Liverpool di semifinal Piala FA.
Duel antara Manchester City dan Liverpool di semifinal Piala FA bakal berlangsung di Stadion Wembley.
Jadwal sepak mula laga besar di Piala FA tersebut tersaji Sabtu (16/4/2022) pukul 21.30 WIB.
Duel sarat akan gengsi dan harga diri antara kedua tim dipastikan tidak terelakkan dalam kompetisi yang berbeda.
Pasalnya, Man City dan Liverpool sudah saling berhadapan di Liga Inggris musim ini.
Baca Juga: Hari Jumat Jadi Hari Berkah untuk Lautaro Martinez
Akhir pekan lalu, The Citizens dan The Reds terlibat bentrok dalam duel penentuan titel juara Premier League.
Laga yang berlangsung di Etihad Stadium dalam 2x45 menit tersebut berakhir imbang 2-2.
Hasil seri tersebut mereplikasi hasil pertemuan perdana mereka di Stadion Anfield yang juga berakhir dengan skor 2-2.
Kedua tim juga tengah dalam motivasi tinggi menjelang duel akbar di Stadion Wembley.
Man City dan Liverpool sama-sama baru saja memastikan diri lolos ke semifinal Liga Champions.
Pasukan Pep Guardiola menyingkirkan Atletico Madrid dengan agregat 1-0 sedangkan skuad arahan Juergen Klopp mendepak Benfica dalam kemenangan agregat 6-4.
Menilik rekor pertemuan kedua tim, Man City boleh jadi masih memegang rekor tak terkalahkan atas Liverpool.
Baca Juga: Dicap Gagal di Man United, Ralf Rangnick Tak Menyesal Latih Cristiano Ronaldo cs
Dalam lima pertemuan terakhirnya melawan tim Merseyside Merah, Man City begitu perkasa lantaran tak bercela dengan dua kemenangan dan tiga hasil imbang.
Apalagi Man City selalu mencetak minimal dua gol dalam tiga laga terakhirnya melawan Liverpool di lintas kompetisi.
Meski begitu, Piala FA kerap kali menghadirkan kejutan dalam sejarah kompetisinya di mana klub-klub besar kerap kali ketiban sial di sistem gugur.
Bukan tidak mungkin jika Man City atau Liverpool harus mengakhiri perjalan mereka hanya sampai di babak semifinal.
Lagipula dalam perhelatan tertua di dunia tersebut, Man City dan Liverpool tergolong jarang bertemu.
Namun, Liverpool tergolong perkasa jika harus meladeni Man City di Piala FA.
Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, Liverpool tercatat meraih tiga kemenangan atas Man City di Piala FA.
Baca Juga: Meski Menang, Simone Inzaghi Tak Puas dengan Penampilan Inter Milan
Rekor apik tersebut dimulai pada edisi 1987-1988 saat kedua tim bertemu di babak perempat final.
Kala itu, Liverpool yang masih dibesut legenda mereka, Sir Kenny Dalglish, menghajar Man City dengan skor 4-0 melalui gol-gol Ray Houghton, Peter Beardsley, Criag Johnston, dan John Barnes.
Liverpool dan Man City selanjutnya saling bertemu di babak kelima atau 16 besar Piala FA 2000-2001.
Di babak 16 besar Piala FA, Liverpool berhasil memecundangi Man City di Stadion Anfield.
Sempat unggul 2-1 di babak pertama, The Reds mengakhiri laga dengan kemenangan 4-2 atas The Citizens.
Laga terakhir keduanya bertemu di Piala FA tersaji pada edisi 2002-2003 di babak ketiga.
Liverpool berhasil meraih kemenangan 1-0 atas Man City berkat gol tunggal Danny Murphy.
Baca Juga: Jadwal Piala FA - Man City dan Liverpool Kembali Bentrok, Chelsea Main Besok
Jika dilihat dari rekor pertemuan tersebut, semua laga dijalani tanpa melalui partai ulangan.
Namun, sebelum tiga laga tadi, sejatinya Liverpool dan Man City sudah saling bertemu di babak penyisihan Piala FA sepuluh tahun setelah selesainya Perang Dunia II.
Hebatnya, Man City berhasil meraih kemenangan atas Liverpool saat bertemu pertama kali di Piala FA 1955-1956.
Gelaran edisi itu menjadi pertemuan perdana kedua tim di ajang piala tertua di dunia tersebut.
Dalam dua kali pertemuan, Man City berhasil lolos ke babak perempat final Piala FA 1955-1956 usai menang pada laga replay dengan skor 2-1 setelah pada laga sebelumnya bermain imbang 0-0.
Man City dan Liverpool kembali bertemu di Piala FA 1972-1973, lagi-lagi The Citizens melenggang ke babak berikutnya berkat kemenangan laga di partai ulangan.
Setelah sempat bermain dengan skor kacamata di laga awal, Man City menangguk kemenangan 2-0 atas Liverpool pada partai ulangan di kandang sendiri.