Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Segera setelah Arteta pamer trofi, dinukil BolaSport.com dari Soccerway, The Gunners langsung dibantai oleh Crystal Palace dengan skor 0-3, Selasa (5/4/2022).
Pada laga berikutnya, Arsenal dibekuk oleh Brighton & Hove Albion dengan skor 1-2 di Stadion Emirates pada 9 April 2022 lalu.
Jika diamati, penghargaan Manager of the Month yang diperoleh seakan menjadi kutukan untuk Arteta dan Arsenal.
Baca Juga: Bukan Cuma Hattrick Cristiano Ronaldo, Ujung Jari David de Gea juga Selamatkan Manchester United
Sebelumnya, pada bulan September 2021, Arteta memenangkan penghargaan Manager of the Month pertama dalam kariernya.
Penghargaan tersebut diraih setelah mengubah keterpurukan Arsenal di awal musim 2021-2022 dengan meraih tiga kemenangan beruntun.
Namun, pasca-meraih penghargaan, Arteta tidak mampu mempertahankan tren positif itu.
Arsenal mengalami hasil imbang melawan Brighton & Hove Albion, Sabtu (2/10/2021) dan Crystal Palace pada 19 Oktober 2021.
Di luar itu, Arsenal akan menghadapi Chelsea di Liga Inggris pada 21 April 2022 mendatang.
Laga tersebut harus dimenangkan oleh Arsenal jika mereka ingin mengamankan satu tiket ke Liga Champions 2022-2023.