Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Coret Ramai Rumakiek dan Berikan Sanksi Tegas

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 17 April 2022 | 16:40 WIB
Ramai Rumakiek dan skuat timnas Indonesia (skuad timnas Indonesia) sedang khidmat menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 27 Januari 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, marah dengan sikap Ramai Rumakiek yang mangkir dari pemanggilan ke skuad Garuda Muda.

Shin Tae-yong pun memastikan akan memberikan sanksi kepada Ramai Rumakiek.

Sebelumnya Shin Tae-yong memanggil 29 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) timnas U-23 Indonesia di Jakarta dan Korea Selatan pada 6-29 April 2022.

Ada tiga pemain yang belum juga hadir saat TC timnas U-23 Indonesia digelar di Jakarta yakni Ricky Kambuaya (Persib Bandung), Irfan Jaya (Bali United), dan Ramai Rumakiek (Persipura Jayapura).

Dua hari timnas U-23 Indonesia mau berangkat ke Korea Selatan, Ricky Kambuaya dan Irfan Jaya sudah bergabung.

Hanya tinggal Ramai Rumakiek yang tak juga terlihat batang hidungnya.

Timnas U-23 Indonesia pun memutuskan untuk meninggalkan Ramai Rumakiek dan berangkat ke Korea Selatan pada Jumat (15/4/2022).

Sebagai gantinya, Shin Tae-yong memanggil tiga pemain timnas U-19 Indonesia untuk ikut berlatih bersama dengan timnas U-23 Indonesia di Korea Selatan.

Baca Juga: Ramai Rumakiek Tidak Dibawa Timnas U-23 Indonesia ke Korea Selatan