Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Siap-siap, PSS Sleman Segera Umumkan Rekrutan Anyar

By Arif Setiawan - Senin, 18 April 2022 | 21:45 WIB
Logo PSS Sleman. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Kabar baik datang dari PSS Sleman, dalam waktu dekat akan segera mengumumkan rekrutan anyarnya.

Kabar ini datang langsung dari Andy Wardhana Putra selaku Direktur PT Putra Sleman Sembada (PSS).

Menurutnya ada beberapa nama baru yang sudah mencapai kesepakatan dengan PSS Sleman.

Bahkan, sang pemain kini sedang menjalani tes medis.

Hanya saja Andy Wardhana Putra belum mengungkapkan identitas pemain yang ia maksud.

Baca Juga: Termasuk Anak Asuh Shin Tae-yong, Madura United Pertahankan 14 Pemain Musim Lalu

"Iya (sedang tes medis)," kata Andy, dilansir BolaSport.com dari Tribun Jogja.

"Yang pasti kita cek dulu kebugaran pemainnya sebelum tanda tangan kontrak," ujarnya.

Lebih lanjut, Andy pun mengungkapkan bahwa kesepakatan telah terjalin dengan pemain tersebut.

Sehingga hanya membutuhkan hasil tes medis untuk PSS Sleman melakukan pengumuman resmi.

"Yang pasti sudah ada letter agreement dengan pemain tersebut, ya kita tunggu saja," ucap Andy.

"Dari laporan yang saya dapat sementara baik dan sehat."

"Dalam waktu dekat kemungkinan bisa kita umumkan secara resmi," ujarnya.

PSS Sleman mengumumkan tujuh pemain yang resmi memperpanjang kontrak untuk Liga 1 2022.

Sementara itu, sampai detik ini PSS Sleman memang belum mengumumkan adanya pemain baru.

PSS Sleman justru memberikan informasi terkait siapa saya yang dipertahankan.

Untuk sekarang, sudah ada 11 nama dari skuad musim lalu yang bakal tetap membela PSS Sleman.

Mereka adalah Riza Fadillah, Ifan Nanda, Dimas Fani, Bagas Umar, Wahyu Boli, Mario Maslac, Irkham Mila, Kim Jeffrey Kurniawan, Bagus Nirwanto, Derry Rachman, dan Dave Munstaine.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P