Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Meski Sulit, Enea Bastianini Akan Nikmati Balapan Di Portugal

By Wawan Saputra - Selasa, 19 April 2022 | 20:45 WIB
Para pemilik podium MotoGP Americas 2022 yakni Jack Miller (Ducati Lenovo Team), Enea Bastianini (Gresini Racing) dan Alex Rins (Suzuki Ecstar) (TWITTER.COM/MOTOGP)

BOLASPORT.COM - Pembalap Gresini Racing, Enea Bastianini, membuat kejutan di MotoGP 2022 dengan manjadi pemuncak klasemen sementara.

Minggu (24/4/2022) MotoGP akan memasuki Eropa untuk pertama kalinya. Sirkuit pertama yang akan dijajal oleh para pembalap adalah sirkuit Portimao di Portugal.

Enea Bastianini ingin menikmati sensasi balapan di Portimao yang menurutnya menjadi trek yang menantang.

Meski jika dilihat kebelakang sebenarnya Bastianini tidak terlalu beruntung di trek ini.

Saat masih menjadi pembalap Moto2, Bastianini tidak berhasil mendapatkan podium dan hanya finis keempat.

Pada MotoGP Portugal yang digelar dua kali di Portimao, Bastianini juga tidak superior dan hanya mampu finis kesembilan.

Namun, tahun ini pembalap asal Italia itu tidak menyandang status rookie lagi, melainkan seorang calon juara dunia.

Meski tengah menikmati masa-masa dirinya berada di puncak klasemen dan menjadi buah bibir para pencinta balapan kuda besi, tak langsung membuat dirinya mematok target juara di Portimao. Bastianini ingin menikmati balapan di Portimao.

Baca Juga: Tak Miliki Masalah Seperti Honda, Suzuki Harusnya Mudah Raih Gelar Tahun Ini

"Portimao adalah sebuah trek yang indah, sangat teknis dan banyak naik turun." ucap La Bestia julukan Bastianini dikutip Bolasport.com dari laman resmi Gresini Racing.

"Trek yang sangat menarik secara keseluruhan. Kami sampai di sana dalam suasana hati yang sangat baik setelah akhir pekan di Austin. Kami mampu menjadi kompetitif sejak awal dan kemenangan merupakan bonus yang manis."

Selain akan bersenang-senang dan menikmati balapan Bastianini juga mengingatkan pada seluruh timnya untuk fokus.

"Kami hanya harus tetap fokus dan terus bekerja sabagai satu kesatuan, seperti yang telah kami lakukan selama ini dan bersenang-senang yang merupakan hal utama."

Bastianini juga menyingung masalah balapan setelah Portimao yaitu di Jerez.

Pasalnya rekor Bastianini masih lebih baik jika dibandingkan dengan Portimao.

Baca Juga: Pol Espargaro Pede Posisinya di Repsol Honda Tak Akan Tergeser

"Mengenaik Jerez, ini adalah trek di mana saya tahu kami bisa cepat karena kami sudah mengujinya di sana dan jaraknya akan semakin kecil," kata Bastianini.

"Ini trek lain yang saya suka dan di mana kami bisa melakukannya dengan baik."

Baca Juga: Performa Buruk, Apakah Luca Marini Kelebihan Berat Badan?

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P