Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Legenda Manchester United, Roy Keane, menyerang para pemain Setan Merah usai kekalahan dari Liverpool. Jesse Lingard, Harry Maguire, dan Marcus Rashford jadi korban kritikan Keane.
Roy Keane tak puas dengan penampilan Jesse Lingard, Harry Maguire, dan Marcus Rashford dalam kekalahan 0-4 yang ditelan Manchester United dari Liverpool.
Harry Maguire dan Marcus Rashford turun sebagai starter bagi Manchester United dalam laga tunda pekan ke-30 Liga Inggris 2021-2022 melawan Liverpool di Stadion Anfield.
Pada pertandingan yang digelar Selasa (19/4/2022) atau Rabu dini hari WIB tersebut, Harry Maguire dan Marcus Rashford tampil penuh selama 90 menit.
Sementara itu, Jesse Lingard bermain selama 80 menit setelah diturunkan dari bangku cadangan untuk menggantikan Paul Pogba.
Baca Juga: Tampil Memalukan, Man United Tertinggal 6 Tahun dari Liverpool
Menurut Keane, Lingard dan Maguire menunjukkan penampilan yang payah, sedangkan Rashford seperti bocah.
Pria yang mengantarkan Man United meraih 7 trofi Liga Inggris ini bahkan menyerukan mantan timnya untuk melepas Lingard dan Rashford.
"Tim Manchester United ini kekurangan bakat, mereka tidak seberbakat yang mereka kira," kata Keane, dikutip BolaSport.com dari Evening Standard.
"Kemudian pemain lainnya tidak punya semangat juang dan energi."
"Jesse Lingard datang untuk mencoba menyelamatkan Man United."
Baca Juga: Susah Selamatkan Man United yang Kehilangan Nyawa dan Mirip Robot
"Jesse Lingard seharusnya meninggalkan Man United dua tahun lalu. Dia tidak cukup bagus."
"Marcus Rashford bermain seperti anak kecil di lini depan."
"Dia memang tidak mendapatkan servis, tetapi satu atau dua bagian yang dia dapatkan di babak pertama ketika Anda berpikir dia ada di gawang, sentuhan yang buruk."
"Sementara Harry Maguire, sungguh penampilannya tidak bisa diterima."
"Terutama untuk gol terakhir Liverpool yang disebabkan operan dan pertahanannya. Dia tidak cukup bagus untuk Man United," ujarnya menambahkan.
Selama 90 menit beredar di lapangan, Rashford gagal menciptakan satu pun peluang untuk Man United.
Sementara itu, Lingard hanya mampu mencatatkan satu operan kunci dan satu operan jauh dalam pertandingan itu.
Baca Juga: Berkah Ramadan Sadio Mane, Cetak Gol Terganas di Liverpool pada Bulan Puasa
Adapun Maguire melakukan beberapa kesalahan yang berujung pada gol Liverpool.
Salah satunya gol keempat Liverpool yang dicetak Mohamed Salah pada menit ke-85.
Gol itu bermula dari umpan berbahaya Maguire untuk Hannibal Mejbri.
Umpan tak akurat Maguire itu membuat Mejbri kesulitan mempertahankan bola sehingga langsung direbut pemain Liverpool.
Liverpool kemudian melakukan serangan balik dan menciptakan gol yang melengkapi kemenangan 4-0 mereka atas Man United.
Kemenangan atas Setan Merah membuat Liverpool berhak menempati peringkat pertama, menggusur posisi Manchester City dengan koleksi 76 poin.
Adapun Man United tertahan di posisi keenam klasemen dengan 54 poin.