Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bolasport.com - Bradley Smith adalah mantan pembalap MotoGP yang sudah cukup malang melintang di beberapa pabrikan, salah satunya adalah Aprilia.
Smith pernah berkiprah di kelas 125cc dan Moto2, sebelum memutuskan naik kelas ke MotoGP pada 2013.
Dirinya pernah menjadi pembalap dari kuda besi Monster Yamaha Tech3 dan KTM.
Kemudian setelah KTM merekrut Johann Zarco posisinya langsung terlempar.
Kemudian dirinya langsung berpindah ke Aprilia, pada awalnya Smith hanya menjadi pembalap penguji.
Namun pada 2020 dirinya mendapatkan kesempatan untuk kembali bersaing di kelas MotoGP dengan fasilitas wildcard.
Selama menjadi pembala penguji di Aprilia Smith banyak memberikan masukan dan data-data yang berguna untuk pengembangan moto RS-GP.
Sampai akhirnya pengembangan itu terus berlanjut dan secara mengejutkan Aprilia tahun ini mampu melakukan pembuktian.
Keberadaan Aprilia di MotoGP bukanlah sebagai pemanis, melainkan mereka memiliki DNA juara.