Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Portugal 2022 - Tidak Janji Menang, Marc Marquez akan Menyerang

By Wawan Saputra - Jumat, 22 April 2022 | 17:00 WIB
Marc Marquez, saat sedang memimpin setelah berduel dengan Fabio Quartararo dan Jorge Martin pada MotoGP Americas 2022, Minggu (10/4/2022). (TWITTER.COM/HRC_MOTOGP)

Dirinya hanya terpaut 6,617 detik dari pembalap tercepat, Enea Bastianini.

Baca Juga: Link Live Streaming MotoGP Portugal 2022 - Pembuktian Marc Marquez, Mulai Pukul 15.55 WIB

Setelah sukses menampilkan kerja keras dan kemampuan luar biasanya di COTA, kini Marquez ingin mengulanginya di MotoGP Portugal 2022.

Marquez sendiri mengakui bahwa dirinya memiliki DNA balapan dengan cara menyerang.

Jika feeling dengan motornya di Portimao nanti bagus, Marquez memastikan akan balapan dengan menyerang.

Motivasi tinggi juga ada pada diri Marquez, pasalnya dia sudah berpuasa gelar juara dunia pada 2020 dan 2021.

"Saya akan memiliki pendekatan yang sama di sini, di Portimao. Jika saya merasa baik, DNA saya adalah mendorong, menyerang," ucap Marquez.

"Inilah yang saya lakukan di Austin dan apa yang akan saya lakukan di sini jika saya merasa baik."

Meski demikian Marquez juga mengakui bahwa musim ini dirinya mengawali balapan dengan tidak begitu baik.

Performa terbaiknya adalah ketika berhasil finis di posisi kelima di MotoGP Qatar.