Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Laga Burnley versus Southampton dalam lanjutan Liga Inggris diwarnai momen indah buka puasa bagi dua pemain The Saint yang menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadan.
Pertandingan lanjutan Liga Inggris 2021-2022 antara Burnley dan Southampton dihentikan di babak pertama untuk memungkinkan para pemain yang mejalankan puasa Ramadan untuk berbuka puasa.
Ramadan mewajibkan umat Islam di seluruh dunia mengambil bagian dalam ibadah puasa.
Puasa membuat mereka tidak makan atau minum mulai dari terbitnya fajar hingga terbenam matahari.
Sepak bola Inggris menjadi lebih terbuka untuk mengakomodasi permintaan bagi mereka yang menjalankan puasa dalam beberapa musim terakhir.
Pada musim 2021-2022, wasit akan kembali mengizinkan jeda dalam pertandingan malam jika diminta bagi para pemain untuk berbuka puasa.
Baca Juga: Man City Tak Mau Kalah Kejar Gelar Liga Inggris, Liverpool Bisa Minta Bantuan Steven Gerrard
Dan hal itu terjadi pada menit ke-41 dalam laga yang berakhir dengan kemenangan krusial 2-0 Burnley melawan Southampton.
Laga yang berlangsung pada Jumat (22/4/2022) dini hari WIB, memungkinkan dua pemain The Saints, yakni Mohamed Elyounoussi dan Yan Valery untuk berbuka puasa terlebih dahulu.