Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kapten Southampton, James Ward-Prowse, telah melewati catatan perekik milik Cristino Ronaldo dan ingin memecahkan rekor David Beckham di Liga Inggris.
James Ward-Prowse sudah mencatatkan total 14 gol tendangan bebas di ajang Liga Inggris.
Adapun Cristiano Ronaldo hanya tercatat mengoleksi sebanyak 12 gol melalui tendangan bebas.
Artinya, James Ward-Prowse kini telah unggul 2 gol tendangan bebas dari Cristiano Ronaldo di Liga Inggris.
James Ward-Prowse pun menjadi eksekutor tendangan bebas terbaik kedua dalam sejarah Premier League.
Torehan James Ward-Prowse hanya kalah dari catatan gol perekik milik legenda Manchester United, David Beckham.
David Beckham hingga saat ini masih dinobatkan sebagai spesialis tendangan bebas terbaik selama pagelaran Liga Inggris.
Secara keseluruhan, David Beckham mampu membukukan 18 gol tendangan bebas ketika masih aktif bermain di Liga Inggris.
Kendati demikian, James Ward-Prowse mengusung misi khusus untuk memecahkan rekor perekik Beckham tersebut.
Baca Juga: Gagal Penalti Lagi, Bruno Fernandes Ukir Catatan Jeblok, Rekor Cristiano Ronaldo Masih Mulus