Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Promosikan Arsan, Bos Persib Beri Sinyal Untuk Kembali Rekrut Para Pemain Muda

By Sasongko - Selasa, 26 April 2022 | 10:20 WIB
CEO Persib Bandung, Teddy Tjahjono, sedang memberikan keterangan kepada awak media dalam konferensi pers terkait turnamen pramusim bertajuk Piala Wali Kota Solo 2021, 11 Juni 2021. (Foto Virtual) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Persib Bandung sudah siapkan rencana usai promosikan Arsan Makarim ke skuad utama.

Persib Bandung resmi mendapatkan pemain muda, Arsan Makarim Alhaq sebagai rekrutan baru keenam.

Arsan Makarim merupakan alumnus tim sepak bola Jawa Barat di PON Papua 2021.

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono mengatakan, perekrutan Arsan merupakan salah satu program regenerasi pemain.

Selain itu, perekrutan ini jadi bagian dari program pembinaan secara berkelanjutan.

Caranya, Persib akan merekrut para pemain asli Bandung dan Jawa Barat.

"Seperti yang kami pernah informasikan sebelumnya, bahwa kami ingin ada kesinambungan program pembinaan dari akademi, diklat, tim satelit dengan tim Persib senior,"

"Dan kita ingin lebih banyak talenta-talenta lokal yang bisa bermain di Persib Bandung," ujarnya kepada wartawan, Senin (25/4/2022) dikutip dari Tribun Jabar.

Terkait, berapa banyak pemain muda yang akan mendapatkan promosi di Persib Bandung musim depan, Teddy meminta agar seluruh pihak menunggu pengumuman resmi selanjutnya.