Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap WithU Yamaha RNF, Andrea Dovizioso, mendapatkan peringatan dari Yamaha untuk terus berkembang. Selain itu, Dovizioso diharapkan mampu finis di sepuluh besar saat balapan di Jerez.
MotoGP Portugal telah selesai, banyak pembalap bersama dengan timnya langsung melakukan berbagai evaluasi.
Evaluasi dan perbaikan terus digenjot oleh para pembalap karena balapan selanjutnya adalah MotoGP Spanyol.
MotoGP Spanyol 2022 akan digelar di sirkuit Jerez pada Minggu 1 Mei 2022.
Salah satu tim yang terus melakukan evaluasi dan perbaikan adalah WithU Yamaha RNF bersama dengan pembalap veterannya Dovizioso.
Dovizioso sendiri pada MotoGP Portugal berhasil meraih hasil terbaiknya musim ini dengan finis di tempat ke-11.
Pembalap berpaspor Italia tersebut memulai balapan dari posisi ke 16.
Selepas start Dovizioso mencoba untuk merangsek naik dan masuk ke jajaran sepuluh besar.
Namun usahanya belum berhasil dan harus puas finis di tempat ke-11. Kini Dovizioso sudah mempersiakan untuk balapan di MotoGP Spanyol.
Baca Juga: Pimpin Klasemen MotoGP, Pencapaian Quartararo Bukan karena Kecepatan Motor Yamaha
Dovizioso berharap bisa memperbaiki performanya untuk memuaskan pada fans dan pimpinan tim WithU Yamaha RNF.
Meski sebenarnya Dovizioso mengakui bahwa Jerez bukan trek yang bersahabat denganya.
"Jerez bukan trek terbaik bagi saya, tetapi saya berharap bisa membuat langkah yang layak," ucap Dovizioso dikutip Bolasport.com dari Speedweek.
"Saya pikir motornya bekerja dengan baik di Jerez."
Dovizioso sebenarnya tidak memiliki kecepatan yang cukup baik saat berada di sirkuit Portimao.
Akan tetapi dirinya memiliki perasaan yang baik dan siap menyambut MotoGP Spanyol 2022 dengan optimisme.
"Kecepatan saya tidak terlalu tinggi di Portimao," ucap Dovizioso.
"Tapi setidaknya perasaan saya di akhir balapan sedikit lebih baik. Akan sangat penting membuat kemajuan karena kami ingin naik ke grup tengah."
Sejalan dengan keinginan Dovizioso untuk masuk sepuluh besar di Jerez, Razlan Razali juga memberikan target bagi Dovizioso.
Baca Juga: Franco Morbidelli Kesulitan Temukan Cara Menjinakkan Motor YZR-M1
Razali berharap Dovizioso mampu menyelesaikan balapan di sepuluh besar, meski sudah dipastikan pembalap lainnya akan cepat.
"Jerez menjadi trek yang bagus untuk Yamaha dan ini adalah trek lain di Eropa dimana semua orang akan cepat," ucap Razali.
"Kami ingi melanjutkan kemajuan dengan Andrea. Target kami finis di sepuluh besar dan bisa bersaing."
Saat ini, Dovizioso baru mengoleksi delapan poin dari lima balapan, dan masih tertahan do posisi ke 20 papan klasemen sementara.
Baca Juga: Perjuangan Marc Marquez Bertepuk Sebelah Tangan, Tanda Honda Tak Siap Menang?