Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito, menelan kekalahan pada babak kedua. Ini membuatnya gagal melangkah ke perempat final Kejuaraan Asia 2022.
Shesar Hiren Rhustavito mendapatkan pemain terbaik tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia, sebagai lawan pada babak kedua.
Duel Shesar Hiren Rhustavito vs Lee Zii Jia berlangsung dengan ketat dalam duel di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina, Kamis (28/4/2022).
Dalam pertandingan yang berlangsung selama 31 menit, Shesar menelan kekalahan dari Lee 14-21, 20-22.
Kanta Tsuneyama (Jepang) selanjutnya akan menjadi lawan bagi Lee pada perempat final.
Baca Juga: Hasil Kejuaraan Asia 2022 - Lewat Rubber, Pramudya/Yeremia Bekuk Andalan Malaysia
Jalannya pertandingan
Memulai gim kesatu, Shesar Hiren Rhustavito tampak kesulitan mengimbangi permainan Lee Zii Jia.
Sering membuat kesalahan sendiri dan mudah kebobolan, Shesar tertinggal 4-8.