Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Antisipasi Lewandowski ke Barcelona, Bayern Muenchen Incar Penyerang Pinggiran Real Madrid

By Raka Kisdiyatma Galih - Jumat, 29 April 2022 | 19:15 WIB
Selebrasi striker Bayern Muenchen, Robert Lewandowski, usai menjebol gawang RB Salzburg. (CHRISTOF STACHE / AFP)

BOLASPORT.COM - Bayern Muenchen dilaporkan mengincar penyerang pinggiran Real Madrid sebagai langkah antisipasi kepergian Robert Lewandowski ke Barcelona.

Penyerang pinggiran Real Madrid yang dimaksud adalah Luka Jovic.

Sejak didatangkan Real Madrid dari Eintrach Frankfurt pada 2019, Luka Jovic lebih sering duduk di bangku cadangan.

Transfermarkt mencatat Luka Jovic hanya bermain 1.487 menit dalam 49 pertandingan di lintas kompetisi.

Dari jumlah laga tersebut, penyerang timnas Serbia itu hanya mencetak tiga gol dan menghasilkan empat assist.

Hanya satu pertandingan Jovic berlaga dengan waktu penuh dan sisanya ia bermain dari bangku cadangan.

Hal ini membuatnya frustrasi dan ingin meninggalkan Real Madrid saat bursa transfer musim panas 2022 dibuka.

TWITTER.COM/BLANCOSCENTRAL
Striker Real Madrid, Luka Jovic.

Baca Juga: Leeds United vs Man City - The Citizens Lagi Galak, Tim Tuan Rumah Rawan Kena Bantai

Dikutip BolaSport.com dari Sport, kondisi tersebut coba dimanfaatkan Bayern Muenchen untuk merayu Luka Jovic pindah ke Allianz Arena.

Kebetulan, Bayern Muenchen sedang membutuhkan penyerang baru lantaran mesin golnya, Robert Lewandowski, terus dikaitkan dengan Barcelona.

Meski demikian, juara Bundesliga 2021-2022 tersebut tetap memprioritaskan kontrak baru Lewandowski terlebih dulu.

Die Roten akan sebisa mungkin memperbarui kontrak Lewandowski yang akan segera berakhir pada 30 Juni 2023 mendatang.

Namun, di balik kabar itu, Lewandowski disebut kesal dengan manajemen Bayern Muenchen.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Buka Puasa Gol Lawan Chelsea, Akhiri Dahaga Penantian 14 Tahun

Hal itu dikarenakan Muenchen nampak tidak berniat untuk memperpanjang kontrak bomber timnas Polandia itu.

Kondisi itulah yang dikabarkan bisa menjadi pemicu utama Lewandowski memilih hengkang ke Barcelona di bursa transfer musim panas.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P