Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Watzke menyebut kalau Haaland bisa bergabung dengan Manchester United kalau tidak ada klausul pelepasan.
"Kami memberi Erling Haaland klausul pelepasan. Kalau tidak, dia akan pergi ke Manchester United," ucap Watzke.
Pernyataan Watzke itu jelas sedikit mengejutkan mengingat Manchester United selama ini dinilai tidak mampu memboyong Haaland ke Old Trafford.
Manchester City justru menjadi satu-satunya klub yang dinilai mampu menebus jasa Haaland pada bursa transfer musim panas mendatang.
Akan tetapi, Watzke tidak menyebut nama Manchester City dalam pernyataannya.
Padahal, Manchester City sempat dikabarkan telah menyiapkan biaya transfer dan gaji selangit untuk mendapatkan eks penyerang RB Salzburg itu.
Baca Juga: Eks Gelandang Liverpool Sebut Saga Transfer Erling Haaland seperti Sirkus
Meskipun sudah menyatakan bahwa peluang kepergian Haaland besar, Watzke mengaku Borussia Dortmund siap melepas.
The Black Yellow bertekad kalau mereka akan menemukan 'Erling Haaland' baru sesegera mungkin.
"Dia memiliki keputusan untuk dibuat, transfer itu akan datang pada akhirnya. Namun, saya yakin kami akan menemukan Haaland baru. Kami membutuhkan Haaland baru," tutur Watzke.
Selain Manchester United dan Manchester City, Haaland sebenarnya juga dikatikan dengan Real Madrid serta Barcelona.
Akan tetapi, belum ada kabar lebih lanjut soal masa depan Haaland di Borussia Dortmund pada musim panas nanti.