Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Laga melawan Mallorca akan menjadi kesempatan Barcelona untuk memutus tren buruk di Camp Nou. Sayangnya, raja assist Barca duduk di bangku cadangan.
Barcelona akan menjamu Mallorca dalam pekan ke-34 Liga Spanyol 2021-2022 di Stadion Camp Nou, Selasa (2/5/2022) pukul 02.00 WIB.
Pada pertandingan ini, Barcelona punya misi untuk memutus rentetan kekalahan yang mereka alami di Camp Nou.
Di tiga laga sebelumnya, Blaugrana selalu menderita kekalahan di kandang sendiri, termasuk laga terakhir di Liga Spanyol saat bersua Rayo Vallecano, Senin (25/4/2022).
Kekalahan tersebut membuat Barcelona harus bertengger di peringkat ke-3 Liga Spanyol dengan 63 poin.
Oleh karena itu, kemenangan atas Mallorca akan membawa Barcelona naik ke peringkat kedua.
Sayangnya, dalam laga melawan Mallorca, raja assist Barcelona, Osumane Dembele, tidak akan bermain sejak awal laga dan duduk di bangku cadangan.
Baca Juga: Sempat Bentrok saat Barcelona Kalah, Xavi dan Frenkie de Jong Tetap Punya Hubungan Baik
Sekadar informasi, dinukil BolaSport.com dari Transfermarkt, Dembele sudah mencipatakan 11 assist di sepanjang musim ini.
Sementara tim tamu, Mallorca, sedang dalam kondisi yang prima.
Pasalnya, pada laga terkahir mereka di Liga Spanyol, Mallorca sukses menekuk Alaves dengan skor 2-1, Jumat (20/4/2022).
Hasil tersebut membuat Mallorca untuk sementara duduk di posisi ke-16 klasemen dengan 32 poin dan hanya berjarak satu angka dari zona degradasi.
Untuk itu, pertandingan melawan Barcelona menjadi kesempatan Mallorca untuk semakin menjauh dari zona degradasi.
Secara head to head, dalam lima pertemuan terakhir antara Barcelona dan Mallorca di Liga Spanyol, El Barca sukses semua laga dengan kemenangan.
Sedangkan Mallorca selalu menelan kekalahan dan tak berdaya di hadapan Barcelona.
Bahkan jika ditelisik lebih dalam, Mallorca selalu kalah dalam 8 pertandingan terakhirnya melawan Barcelona di semua kompetisi.
Selain itu, catatan Mallorca di laga tandang juga sangat buruk, dengan tim berjuluk Los Piratas selalu kalah dalam 8 pertandingan tandang terakhir mereka di Liga Spanyol.
Dengan catatan statistik yang berbanding terbalik, Barcelona kemunginan akan mampu mengalahkan Mallorca.
Baca Juga: Juara Liga Spanyol, Real Madrid Dapat Ucapan Selamat dari Barcelona
Kendati timnya punya rekor digdaya atas Mallorca, pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, tetap merendah dengan mengatakan bahwa Mallorca adalah tim yang akan sulit dikalahakan.
"Saya tidak tahu Javier Aguirre tetapi dia selalu mendapatkan yang terbaik dari timnya," kata Xavi Hernandez, dinukil BolaSport.com dari lama resmi Barcelona.
"Dia telah mengubah sistem mereka dan memanfaatkan set piece sebaik mungkin. Mallorca akan sulit dipecahkan," tutur Xavi menambahkan.
Berikut susunan pemain Barcelona melawan Mallorca, dikutip BolaSport.com dari Sofascore:
Barcelona (4-3-3): 1-Marc-Andre ter Stegen; 8-Dani Alves, 4-Ronald Araujo, 3-Gerard Pique, 18-Jordi Alba; 21-Frenkie de Jong, 5-Sergio Busquets, 30-Gavi; 9-Memphis Depay, 25-Pierre-Emerick Aubameyang, 19-Ferran Torres.
Pelatih: Xavi Hernandez
Mallorca (3-4-1-2): 25-Sergio Rico; 5-Franco Russo, 24-Martin Valjent, 21-Antonio Raillo;15-Pablo Maffeo, 3-Brian Olivan, 10-Antonio Sanchez, 16-Rodrigo Battaglia; 14-Daniel Rodriguez; 22-Angel Rodriguez, 26-Fernando Nino.
Pelatih: Javier Aguirre
Wasit: Pablo Gonzales Fuertes