Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - UEFA resmi mengeluarkan Rusia dari semua kompetisi mereka pada musim 2022-2023.
Rusia sudah dijatuhi skorsing oleh UEFA dan FIFA setelah negara itu menginvasi Ukraina pada Februari lalu.
FIFA mengeluarkan timnas Rusia dari babak play-off Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Seharusnya menghadapi Polandia, Rusia dinyatakan kalah WO.
Polandia akhirnya lolos ke Piala Dunia setelah mengalahkan Swedia di final play-off.
Di level UEFA, klub Rusia, Spartak Moscow, dikeluarkan dari Liga Europa walaupun sukses menjadi juara Grup C.
Seharusnya melawan RB Leipzig di babak 16 besar, Spartak dinyatakan kalah WO.
RB Leipzig sekarang sudah mencapai semifinal Liga Europa.
Pada Senin (2/5/2022), UEFA melanjutkan hukumannya kepada Rusia untuk musim 2022-2023.
Klub-klub Rusia dilarang berpartisipasi di semua kompetisi antarklub Eropa.
Baca Juga: Inggris Ditantang Rusia untuk Jadi Tuan Rumah Euro 2028, PM Boris Johnson Justru Dukung Ukraina
Zenit St Petersburg yang sebetulnya sudah lolos ke fase grup Liga Champions dengan menjuarai Liga Rusia dicoret dari kompetisi.
Jatah Rusia di fase grup diberikan kepada wakil Skotlandia.
Timnas Rusia tidak diizinkan berpartisipasi di UEFA Nations League 2022-2023.
Rusia sebetulnya berada di Grup 2 Liga B.
Sekarang mereka ditempatkan langsung sebagai juru kunci grup sehingga dipastikan akan terdegradasi ke Liga C.
Timnas perempuan Rusia juga batal tampil di putaran final EURO 2022 pada 6-31 Juli di Inggris.
Semestinya berlaga di Grup C, posisi Rusia digantikan Portugal, tim yang mereka kalahkan di babak play-off.
Lebih jauh lagi, Rusia juga dilarang mengajukan diri sebagai tuan rumah EURO 2028 dan 2032.