Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kondisi Lapangan Latihan SEA Games 2021 Hancur, Pelatih Timnas U-23 Myanmar Kecewa Berat

By Ibnu Shiddiq NF - Selasa, 3 Mei 2022 | 21:30 WIB
Kondisi rumput tempat latihan timnas U-23 Myanmar untuk SEA Games 2021.

BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas U-23 Myanmar, Velizar Popov, mengkritik tegas kualitas lapangan latihan SEA Games 2021 yang tidak layak dipakai.

Skuad timnas U-23 Myanmar menjadi kontestan pertama cabang olahraga sepak bola yang tiba di venue SEA Games 2021 di Vietnam.

Mereka mendarat di Bandara Noi Bai, Hanoi, Vietnam, pada Minggu (1/5/2022) sore.

Meski baru tiba, Velizar Popov dan pasukannya langsung menggeber latihan bersama beberapa jam setelahnya.

Latihan berlangsung di Stadion Distrik Tam Nong, yang berjarak 20 km dari pusat kota Viet Tri, Phu Tho.

Baca Juga: Marselino Ferdinan Rasakan Kehilangan usai Persebaya Surabaya Banyak Ditinggal Pemain

Setelah latihan berakhir, Velizar menyatakan ketidakpuasan terhadap kondisi lapangan tempat anak asuhnya berlatih.

"Mudah-mudahan mulai besok, panitia akan mengatur kami di tempat latihan yang lebih baik," kata Velizar Popov dikutip dari Zing News.

Kondisi lapangan terlihat memprihatinkan karena terdapat banyak titik yang rumputnya mengering dan tidak hijau.

Hal ini mengindikasikan bahwa lapangan belum dipersiapkan secara maksimal oleh penyelenggara untuk SEA Games 2021.

Selain rumput, pencahayaan di Stadion Tam Nong juga tidak terlalu bagus sebagaimana layaknya lapangan latihan berstandar.

Velizar Popov juga mengeluhkan adanya penyusup yang menonton latihan timnas U-23 Vietnam.

Para penyusup tampak memanjat dinding stadion. Padahal, Velizar sudah meminta kepada penyelenggara agar latihan timnya digelar secara tertutup.

"Munculnya tim asing yang datang untuk persiapan SEA Games ke-31 juga membuat beberapa orang di sekitar lapangan penasaran. Beberapa orang memanjat tembok untuk menyaksikan sesi latihan Myanmar U-23."

Baca Juga: Rela Antre sejak Malam, Tiket Timnas U-23 Indonesia vs Vietnam di Laga Pembuka SEA Games 2021 Habis Terjual

Meski banyak kekurangan, para pemain timnas U-23 Myanmar tetap tampak antusias menjalani latihan.

Pada latihan perdana ini, mereka dibekali sesi ringan seperti umpan-umpan pendek dengan tembakan.

Latihan ini bertujuan untuk membiasakan diri para pemain dengan kondisi dan cuaca di Vietnam.

Timnas U-23 Myanmar akan memulai kiprahnya di SEA Games dengan melawan Timor Leste pada Minggu (8/5/2022).

Setelah itu Myanmar bertemu Filipina (10/5), Vietnam (13/5), dan terakhir Indonesia (15/5/).

Baca Juga: Batal Lawan Indonesia, Pemain Timnas U-23 Timor Leste yang Kontroversial Jalani Trial di Klub Liga Spanyol

Sebelum tiba di Vietnam, timnas U-23 Vietnam sudah memanaskan mesin dalam pemusatan latihan di Uni Emirat Arab.

Pertama, mereka menjajal kekuatan Dubai City FC, di mana laga berkesudahan dengan skor 1-1.

Setelah itu, Myanmar mampu meraih kemenanga 2-1 melawan timnnas U-23 Uni Emirat Arab sebelum kembali bermain imbang 1-1 kontra Fursan Hispania.

Pada laga uji coba terakhir, Myanmar dipaksa takluk dengan skor tipis 0-1 saat menghadapi klub Ajman.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P