Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM – Juergen Klopp memuji Luis Diaz yang tampil apik menjadi pemain yang mengubah pertandingan ketika Liverpool menang atas Villarreal di semifinal Liga Champions 2021-2022.
Liverpool memastikan langkahnya untuk berlaga di final Liga Champions 2021-2022 setelah memetik kemenangan atas Villarreal dengan skor 3-2.
Kemenangan ini membuat The Reds lolos dengan keunggulan agregat 5-2 setelah pada semifinal leg pertama menang dengan skor 2-0.
Bertanding di Estadio de la Ceramica pada Selasa (3/5/2022) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB, Liverpool memenangi duel setelah berhasil comeback.
Pada babak pertama, Villarreal unggul dengan dua gol melalui Boulaye Dia (menit ke-3) dan Francis Coquelin (41').
Tidak berkembangnya permainan Liverpool sebagaimana mestinya di babak pertama membuat Juergen Klopp selaku pelatih mencari jalan keluar.
Salah satunya adalah dengan memasukkan Luis Diaz saat babak kedua untuk menambah daya serangan dengan menggantikan Diogo Jota.
Baca Juga: Siap Angkat Kaki dari Man United, Jesse Lingard Ditunggu Dua Raksasa Liga Italia
Keputusan Klopp ini terbukti jitu, Liverpool berhasil menciptakan tiga gol melalui Fabinho (62'), Luis Diaz (67'), dan Sadio Mane (74').