Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kontingen Indonesia yang berlaga pada SEA Games 2021 Hanoi, Vietnam, resmi dikukuhkan di Hall Basket, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (8/5/2022).
Total 499 kontingen yang terdiri dari 313 atlet Putra dan 186 atlet Putri.
Dan dibantu headquarter dengan jumlah 63 orang.
Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Buka Suara Usai Oliveira Cekik Gaethje pada UFC 274
Pada SEA Games 2021 tim Indonesia hanya mengikuti 32 cabang olahraga dari 41 yang dipertandingan.
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali, pun berpesan kepada para kontingen agar tampil maksimal.
"Bertanding dengan semaksimal mungkin, dan mudah-mudahan jadi modal Olimpiade (Paris 2024)," kata Zainudin Amali.
Baca Juga: Bukan Kloningan Pirlo atau Gattuso, Tonali adalah Simbol AC Milan Meski Tanpa Scudetto
"Harus memulai yang baru harus target dunia."
"Meningkatkan peringkat Indonesia di tingkat dunia," sambung pria berusia 60 tahun itu.
Pada SEA Games 2021 kali mengalami penurunan kontingen yang cukup drastis dibandingkan tahun 2019.
Dalam SEA Games 2019, Indonesia mengirimkan 841 atlet.
Baca Juga: Usai Dibekuk Vietnam, Timnas U-23 Indonesia Dapat Dukungan Luis Milla
Dan mampu mengakhiri di peringkat keempat klasemen SEA Games 2019.
Dengan perolehan 72 medali emas, 84 perak, dan 111 perunggu.
"Pengiriman kontingen Indonesia ke SEA Games pada yang pertama kali menggunakan paradigma baru prestasi nasional setelah mendapat arahan presiden," ucap pria kelahiran Gorontalo itu.
Baca Juga: Pemain Asing Pertama Persebaya Akhirnya Tiba di Surabaya
"Dimana arahan meminta kepada kami untuk melakukan review total tentang ekosistem pembinaan prestasi nasional."
"Salah satu pembeda antara SEA Games sebelumnya, jumlah kontingen yang diberangkatkan."
"Jauh berkurang dari pada SEA Games 2019 kira-kira berkurang hampir 50 persen, kami menyakini yang diberangkatkan benar-benar berprestasi," tutup Amali.