Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Satu pemain asing Dewa United disebut sudah berada di Indonesia.
Hal itu disampaikan langsung oleh CEO Dewa United FC, Ardian Satya Negara, saat ditemui di Hall Basket, Senayan Jakarta Pusat, Minggu (8/5/2022).
Ardian Satya Negara pun masih enggan menyebutkan identitas sosok pemain asing itu.
Baca Juga: Tuan Rumah Harus Dukung Thailand demi Tersaji Final Lawan Vietnam
Nantinya Dewa United akan mengumumkannya secara resmi lewat akun Instagram klub.
"Asing sudah datang satu. Nanti tunggu di IG kami (Dewa United), seperti biasa," ucap Ardian Satya Negara.
Ia menambahkan, pemain asing itu berasal dari negara yang pernah membuat timnas Italia menangis.
Baca Juga: Hasil F1 GP Miami 2022 - Lewati Duo Ferrari, Max Verstappen Jadi Pemenang
Kisi-kisi lain adalah jebolan Liga Armenia dan Israel.
Serta dipastikan belum pernah merumput di kompetisi Indonesia.
"Nanti ketahuan kalau gue sebut (posisi), (negara asal) yang kemarin bikin Italia nangis pokoknya (Makedonia Utara, tim yang gagalkan Italia lolos ke Piala Dunia Qatar 2022)," tutur Ardian Satya Negara.
"Belum pernah main di Liga Indonesia."
"Liga Armenia dan Liga Israel, ditunggu saja," ujar Ardian Satya Negara.
Untuk tiga pemain asing lainnya direncanakan datang ke Indonesia dalam beberapa waktu ke depan.
"Di pertengahan Mei akan datang dua, Juni nanti akan datang lagi satu," kata
Ardian Satya Negara.
Baca Juga: Hasil Liga Prancis - Tembakan Lionel Messi 10 Kali Kena Tiang, PSG Korban Comeback Penalti Panenka
Sementara itu, Dewa United dipastikan menggelar pemusatan latihan (TC) di Bali dalam menatap Liga 1 2022-2023.
Tim besutan Nil Maizar tersebut bertolak ke Bali pada hari ini, Senin (9/5/2022).
Skuad Dewa United akan berada di Bali sekitar tiga pekan dan juga akan menjalani sejumlah laga uji coba melawan tim lokal setempat.