Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Siaran Langsung Timnas U-23 Indonesia vs Timor Leste di SEA Games 2021, Garuda Muda Dapat Kabar Baik

By Metta Rahma Melati - Senin, 9 Mei 2022 | 08:20 WIB
Dua pemain timnas U-23 Indonesia, Marc Klok dan Egy Maulana Vikri, dalam laga melawan Vietnam di SEA Games 2021, Jumat (6/5/2022) di Stadion Viet Tri, Phu Tho. (PSSI)

BOLASPORT.COM - Setelah menjalani pertandingan pertama melawan Vietnam, timnas U-23 Indonesia dijadwalkan bertemu Timor Leste.

Menjelang melawan Timor Leste, timnas U-23 Indonesia mendapatkan kabar baik.

Kabar tersebut adalah timnas U-23 Indonesia mendapatkan tambahan amunisi yakni bek Asnawi Mangkualam.

Asnawi Mangkualam bergabung latihan pada Minggu (8/5/2022).

Ia mendarat di Vietnam pada Sabtu (7/5/2022) malam dari Korea Selatan.

Diharapkan kehadiran Asnawi Mangkualam memberikan kontribusi pada timnas U-23 Indonesia.

"Alhamdulillah kondisi Asnawi tidak ada masalah dan sudah bergabung bersama tim U-23 Indonesia," kata Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

Baca Juga: Cabut dari Bali United, Stefano Lilipaly Resmi Berlabuh di Borneo FC

 

"Kehadirannya sangat dibutuhkan oleh pelatih Shin Tae-yong demi raihan hasil terbaik Indonesia," ujarnya.