Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kontrak Trio Firmansah akan Habis, Siapakah yang bakal Hengkang?

By Khasan Rochmad - Rabu, 11 Mei 2022 | 07:30 WIB
Potret Trio Firmansah, yakni Roberto Firmino (kiri), Mohamed Salah, dan Sadio Mane. (TWITTER.COM/LFCTRANSFFERROOM)

BOLASPORT.COM – Liverpool ‘tampaknya’ tidak akan memperpanjang kontrak salah satu dari trio Firmansah, Sadio Mane, Mohamed Salah, atau Roberto Firmino yang akan habis pada tahun 2023.

Raksasa Liga Inggris, Liverpool tengah melakukan regenerasi untuk membangun kembali skuad yang ada dengan banyak mengisi pemain muda.

Setelah mendatangkan Luis Diaz pada Januari lalu, Liverpool kini dikabarkan bakal melakukan negoisasi kontrak dengan pemain lama dan melepas beberapa pemain yang minim kontribusi.

Fabio Carvalho, wonderkid Portugal, menjadi salah satu pemain yang akan segera merapat setelah berhasil ditebus dari Fulham.

Sementara Divock Origi menuju pintu keluar dengan rumor yang santer diberitakan pemain Belgia tersebut akan berlabuh ke AC Milan.

Namun, trio andalan The Reds, yakni Roberto Firmino, Sadio Mane, dan Mohamed Salah alias trio Firmansah juga akan memasuki tahun terakhir di kontraknya.

Baca Juga: UEFA Umumkan Liga Champions Libatkan 36 Peserta Mulai 2024-2025

Ketiganya merupakan pemain kunci yang sukses mengantarkan Liverpool meraih gelar Liga Champions dan Liga Inggris.

Para pemain tersebut menjadi andalan Liverpool sejak musim 2017-2018 dan pembicaraan kontrak di antara ketiganya belum diumumkan.

Dilansir BolaSport.com dari Daily Mail, setidaknya ada satu pemain yang diperkirakan bakal hengkang di akhir musim nanti dari ketiga nama tersebut.

Ketiganya memiliki pertimbangan masing-masing untuk dilepas atau dipertahankan oleh Liverpool nantinya.

Baca Juga: Permainan Sandro Tonali Ingatkan Legenda AC Milan dengan Eks Pemain Juventus

Mo Salah yang sejak akhir tahun lalu telah bernegoisasi hingga saat ini belum menemukan kata sepakat dengan kontrak baru yang ditawarkan manajemen.

Kenaikan gaji yang diinginkan oleh Mo Salah dinilai sebagai salah satu penghambat terjalinnya kesepakatan baru meskipun sang pemain menyangkal opini tersebut.

TWITTER.COM/SKYSPORTSSTATTOO
Trio Firmansah Liverpool, Roberto Firmino (tengah), Sadio Mane (kiri) dan Mohamed Salah (kanan)

Musim ini Salah telah berkontribusi dalam 22 gol dan 13 assist di Liga Inggris yang membuatnya memuncaki daftar terbanyak kategori tersebut.

Sementara bagi Sadio Mane, penampilannya meningkat sejak bergantinya tahun sebab menjuarai Piala Afrika bersama timnas Senegal.

Kini, sang pemain telah mencetak 21 gol di seluruh kompetisi yang diikutinya bersama Liverpool dan saat ini menjalani peran baru sebagai penyerang tengah.

Baca Juga: BREAKING NEWS - Manchester City Konfirmasi Kedatangan Erling Haaland

Nasib berbeda dialami oleh Firmino yang musim ini jarang bermain dikarenakan sering dibekap cedera berulang.

Hadirnya Diogo Jota dan Luis Diaz yang bisa menambal absennya Firmino membuat Liverpool tidak begitu kewalahan.

Firmino kemungkinan besar bakal dilepas di bursa transfer panas 2022 atau akan hengkang saat kontraknya berakhir tahun 2023.

Kendati nantinya salah satu dari ketiga nama tersebut hengkang, Liverpool akan tetap mampu mengatasinya dengan sejumlah pembelian yang tepat.

Terlebih lagi, Juergen Klopp yang akan melatih hingga 2026 diyakini tidak bakal sulit mencari pengganti pemain berpengalaman tersebut untuk menambah kekuatan ke dalam tim.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P