Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-23 Thailand, Alexandre "Mano" Polking mewaspadai kekuatan Kamboja yang dipimpin Keisuke Honda di SEA Games 2021.
Dalam sebuah wawancara, Mano Polking menegaskan timnas U-23 Thailand masih mewaspadai 2 laga sisa untuk bisa melaju ke semifinal SEA Games 2021.
Thailand membuka perjalanan dengan kekalahan 1-2 dari Malaysia.
Pada laga kedua, The Elephant War mengamuk dan melibas Singapura dengan skor 5-0.
Mano Polking sendiri mewaspadai kekuatan Kamboja yang dipimpin oleh Keisuke Honda.
Baca Juga: SEA Games 2021 - Indonesia Raya Dianggap Lagu Kebangsaan Terbaik di Dunia Versi Jurnalis ESPN
Thailand akan bertemu Kamboja pada 14 Mei dan Laos pada 16 Mei 2022.
"Laga selanjutnya melawan Kamboja membuat saya insecure (merasa tidak aman)," kata Mano Polking dilansir BolaSport.com dari Than Nien.
"Tim ini dipimpin oleh Keisuke Honda dan dia telah melakukan banyak hal impresif untuk meningkatkan tim secara signifikan."
"Apa yang saya lihat adalah Kamboja tim yang terorganisir, punya sistem permainan jelas dan siap untuk menyulitkan lawan."
"Bagaimaipun, saya akan bersiap dan akan mempelajari lawan saya lebih dekat," tambahnya.
Kamboja sendiri baru mengoleksi 3 poin usai menang 4-1 atas Laos di laga perdana.
Pada laga kedua yang baru saja selesai Rabu (11/5/2022), Kamboja kalah tipis 0-1 dari Singapura.
Baca Juga: SEA Games 2021 - Timnas Futsal Indonesia Awali Perjalanan dengan Hasil Seri atas Tuan Rumah Vietnam
Satu-satunya gol Singapura dicetak oleh Muhammad Akbar lewat sundulan.
Kini situasi di grup B tak kalah ketat dengan grup A.
Singapura untuk sementara memimpin dengan 4 poin dari 3 laga.
Thailand, Kamboja dan Malaysia sama-sama mengoleksi 3 poin di posisi kedua, ketiga dan keempat.
Sementara Laos baru mendapat 1 poin.
Keisuke Honda sendiri sempat mencuit bila SEA Games bukan kompetisi yang mudah di twitter.
"SEA Games tidak mudah," cuit pelatih asal Jepang itu pada 9 Mei 2022.
Baca Juga: Sukses Raih Kemenangan Perdana, Shin Tae-yong Awasi Dua Rival di Babak Penyisihan Grup
Sea Games is not easy..
— Keisuke Honda (@kskgroup2017) May 9, 2022