Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Anthony Sinisuka Ginting memiliki modal berharga melalui catatan pertemuan saat diturunkan dalam perempat final Thomas Cup 2022.
Tidak bisa dipungkiri bahwa tren buruk sedang menghinggapi Anthony Sinisuka Ginting sejak babak penyisihan Grup A Thomas Cup 2022 berlangsung.
Bagaimana tidak? Anthony Sinisuka Ginting sama sekali belum mampu menyumbangkan angka selama menjadi tunggal putra pertama.
Tiga kekalahan dikantongi Anthony kala membela Tim Garuda bersaing di Grup A Thomas Cup 2022 di Impact Arena, Bangkok, Thailand.
Hasil minor pertama yang diraih pemegang medali perunggu Olimpiade Tokyo 2022 itu kala bersua Loh Kean Yew dari Singapura.
Anthony tak kuasa menahan gempuran juara dunia tunggal putra tersebut dan menyerah dua gim langsung.
Dua hasil minor kembali diraih Anthony saat melawan Kunvalut Vitidsarn dari Thailand serta Heo Kwang-hee yang merupakan wakil Korea Selatan.
Meski belum pernah menang hingga sejauh ini pada ajang Thomas Cup 2022, Anthony Sinisuka Ginting kembali diturunkan pada perempat final.
Baca Juga: Thomas Cup 2022 - Line-up Indonesia Vs China, Ahsan/Kevin dan Anthony Diturunkan Lagi