Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Manchester City mematok klausul pelepasan striker baru mereka, Erling Haaland, seharga dua kali lipat dari harga transfernya.
Detail tentang kontrak Erling Haaland di Manchester City memang mulai menjadi bahan pembicaraan.
Manchester City sendiri hingga saat ini baru mengumumkan kesepakatan awal dengan Haaland.
Sang striker belum diperkenalkan secara resmi karena masih menjalani sisa kontraknya bersama Borussia Dortmund.
Akan tetapi, media-media Jerman mulai merilis beberapa info tentang transfer Haaland ini.
Man City berhasil mendatangkan Haaland setelah menebus klausul pelepasan sang striker seharga 60 juta euro (sekitar Rp912 miliar).
Klausul pelepasan tersebut tercantum dalam kontrak Haaland bersama Borussia Dortmund.
Kini seperti dilansir BolaSport.com dari Bild, Manchester City juga memutuskan untuk memagari Haaland dengan klausul pelepasan.
Baca Juga: Bikin Blunder Konyol Lawan Real Madrid, Gianluigi Donnarumma Tetap Ogah Disalahkan
Nilai klausul pelepasan Haaland pun naik hingga lebih dari dua kali lipat dari harga transfernya.