Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Persis Solo resmi datangkan kiper Muhammad Riyandi untuk Liga 1 musim depan.
Pengumuman ini disampaikan melalui laman instagram klub (@persisofficial) pada Jumat (13/5/2022).
"Tembok kokoh di bawah mistar Sambernyawa, selamat datang di Surakarta M Riyandi," tulis Persis.
Baca Juga: Hasil FP2 MotoGP Prancis 2022 - Telat Panas, Enea Bastianini Jadi Pembalap Tercepat
Riyandi pada Liga 1 musim lalu memberkuat tim Barito Putera.
Dia tampil dalam 15 pertandingan dan sukses mencatatkan 4 cleansheet.
Selain itu, kiper berusia 22 tahun sudah beberapa kali mencatakan caps bersama skuad Garuda.
Pada timnas U-19 Indonesia dia sudah tampil dalam 11 pertandingan dan 2 caps bersama timnas U-23.
Pemain asal Bogor ini juga sudah meraih 5 caps bersama timnas senior.
Baca Juga: AC Milan OTW Juara Liga Italia, Stefano Pioli Jadi Pelatih Paling Ganas Nomor Dua
Bergabung bersama Persis Solo, M Riyandi mengaku bangga.
Dia optimis bisa tampil maksimal bersama tim Laskar Sambernya di Liga 1 musim depan.
“PERSIS adalah salah satu tim bersejarah di sepak bola Indonesia dan memiliki target juara."
"Selain itu manajemen tim PERSIS adalah yang paling serius untuk mendatangkan saya, tentunya saya ingin bisa berprestasi lebih bersama PERSIS dan bisa menjadi juara Liga 1."
"Semoga setiap penampilan yang saya lalui, saya dapat menjadi lebih baik ke depannya,” kata M Riyandi dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.
Baca Juga: Hasil Thomas Cup 2022 - Sengit 3 Gim, Anthony Full Senyum Usai Bungkam Kento Momota
M Riyandi berharap bisa cepat beradaptasi bersama Persis Solo.
Sehingga, dia bisa segera menunjukan kemampuanya dan akan berjuang keras demi mendapatkan kemenangan.
“Tentunya saya sangat bersyukur dan senang sekali bisa bergabung dengan keluarga besar PERSIS Solo."
"Semoga bisa cepat beradaptasi dan mengerahkan kemampuan terbaik,” tambahnya.
Baca Juga: Mau Jadi Pecundang atau Pemenang, Liga Champions Tak Bisa Pengaruhi Masa Depan Guardiola
Riyandi menilai pada Liga 1 musim depan Persis Solo dapat membuat kejutan pada Liga 1 musim depan.
Dengan status tim promosi, Persis sudah mendatangkan pemain berkualitas dan memiliki kompisisi skuad yang cukup matang.
“Tentunya saya sangat yakin dengan skuad yang dimiliki saat ini kita bisa berprestasi di Liga 1."
"Selain memiliki pemain muda yang potensial, PERSIS juga mendatangkan pemain berkualitas dan kaya pengalaman seperti Samsul Arif,” pungkasnya.