Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Tim Indonesia berhasil menembus final Thomas Cup 2022, tetapi tidak untuk Uber Cup 2022.
Indonesia tampil maksimal di Thomas Cup 2022 dan langkah di Uber Cup 2022 terhenti di babak delapan besar.
Turnamen bulu tangkis bergengsi yang digelar di Bangkok, Thailand, itu membawa Indonesia menembus final di Thomas Cup 2022.
Indonesia sukses mengalahkan Jepang di babak semifinal Thomas Cup 2022 dengan skor 3-2 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, pada Jumat (13/5/2022).
Poin pertama didapatkan Indonesia ketika Anthony Suka Ginting berhasil mengalahkan Kento Momota.
Perjuangan Ginting untuk meraih kemenangan melawan Kento Momota tidak mudah karena harus menyelesaikan laga hingga tiga set.
Ginting menang di set pertama dan ketiga, tetapi kalah di set kedua.
Skor pertandingan game pertama itu yakni 21-13, 14-21, dan 21-12.
Usai Ginting menyumbang poin, selanjutnya ada pasangan ganda putra Indonesia yakni Mohammad Ahsan dan Kevin Sukamuljo yang juga meraih kemenangan.
Ahsan dan Kevin berhasil meraih kemenangan melawan pasangan Takuro Hoki dan Yugo Kobayashi.
Baca Juga: Hasil Thomas Cup 2022 - Shesar Juru Selamat, Selangkah Lagi Indonesia Pertahankan Gelar
Sama seperti Ginting, Ahsan dan Kevin berhasil menang atas Takuro Hoki dan Yugo Kobayashi dalam tiga set dengan skor 22-20, 8-21, dan 24-22.
Jepang pun membalas dengan berhasil meraih kemenangan di game ketiga lewat aksi Kenta Nishimoto melawan Jonatan Christie.
Kenta Nishimoto menang atas Jonatan Christie dalam dua set sekaligus yakni dengan skor 20-22 dan 13-21.
Pada game keempat, Jepang berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2 lewat kemenangan pasangan ganda putra Akira Koga dan Yuta Watanabe.
Pasangan ganda putra Jepang itu mengalahkan wakil Indonesia Fajar Alfian dan Muh Rian Ardianto dengan skor 14-21, 21-13, 18-21.
Baca Juga: SEA Games 2021 - Tim Putra Indonesia Bikin Kejutan Usai Kandaskan Tuan Rumah
Pertandingan penentu harus digelar di game kelima, dimana wakil Indonesia dimainkan oleh Shesar Rhustavito melawan Kodai Naraoka.
Vito sapaan akrabnya dengan mudah meraih kemenangan dalam dua set melawan Kodai Naraoka dengan skor 21-17 dan 21-11.
Hasil ini membawa Indonesia melaju ke final Thomas Cup 2022 dan akan menghadapi India pada Minggu (16/5/2022).
Setidaknya ini bisa membuat Indonesia mempertahankan gelar juara Thomas Cup yang didapatkan pada 2021 lalu.
Sebelumnya pada babak penyisihan grup Thomas Cup 2022, Indonesia sukses mengalahkan Singapura, Thailand, dan Korea Selatan.
Baca Juga: Elkan Baggott Segera Terbang ke Vietnam tapi Masih Absen Saat Lawab Myanmar
Tiga kemenangan itu membawa Indonesia menjadi juara grup dan melawan China di babak delapan besar.
Di babak delapan besar, Indonesia berhasil mengamankan kemenangan 3-0 atas China lewat aksi Ginting, pasangan Mohammad Ahsan/Kevin Sukamuljo, dan Jonatan Christie.
Sementara itu dari Uber Cup 2022, langkah Indonesia terhenti di babak delapan besar usai ditekuk China.
Wakil Indonesia Komang Ayu Cahya Dewi harus mengakui kekalahan dari Chen Yu Fei dalam dua set sekaligus di game pertama dengan skor 12-21 dan 11-21.
Pada game kedua, lagi-lagi China berhasil menyelesaikan pertandingan dalam dua set, dimana pasangan mereka Chen Qing Chen dan Jia Yi Fan sukses mengalahkan Febriana Dwipuji Kusuma dan Amalia Cahaya Pratiwi dengan skor 19-21 dan 16-21.
Perjuangan Indonesia di Uber Cup 2022 harus terhenti setelah Bilqis Prasista kalah dari He Bing Jiao dalam tiga set dengan skor 21-19, 18-21, dan 7-21.
Skor 0-3 sudah cukup membawa China melaju ke semifinal Uber Cup 2022.
Pada babak penyisihan grup, Indonesia sukses meraih kemenangan melawan Prancis dan Jerman.
Srikandi Indonesia itu hanya kalah dari Jepang dan membawa mereka melaju ke babak delapan besar dengan status runner up grup.
Perlu diketahui, Thomas dan Uber Cup 2022 kali ini adalah turnamen BWF yang diadakan berkat kerjasama dengan M88 Mansion.
Baca Juga: SEA Games 2021 - Tim Bulu Tangkis Indonesia Tiba di Vietnam
Selain Thomas dan Uber Cup 2022, beberapa turnamen top BWF juga didukung oleh M88 Mansion yakni Kejuaraan Dunia (Badminton World Championship) dan Sudirman Cup.
Jadwal Final Thomas dan Uber Cup 2022
Korea Selatan Vs China