Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-23 Indonesia Punya Kenangan Manis Saat Bertemu Myanmar

By Sasongko - Sabtu, 14 Mei 2022 | 17:30 WIB
Suasana pertandingan Indonesia vs Filipina di matchday ketiga Grup A SEA Games 2021.

BOLASPORT.COM - Timnas U-23 Indonesia bakal bertemu dengan Timnas U-23 Myanmar di laga pamungkas Grup A SEA Games 2021 di Stadion Viet Tri, Phu Tho pada Minggu (15/5/2022).

Timnas U-23 Indonesia bakal bertemu dengan Timnas U-23 Myanmar pada laga penentuan di fase grup SEA Games 2021.

Laga ini bakal jadi pertandingan keempat dalam empat edisi terakhir SEA Games.

Artinya, Timnas U-23 Myanmar adalah lawan yang familiar dengan Timnas U-23 Indonesia sepanjang sejarah SEA Games.

Pertemuan keduanya di laga pamungkas fase grup SEA Games terakhir kali terjadi pada edisi 2013.

Saat itu, Myanmar jadi tuan rumah penyelenggaraan SEA Games 2013.

Pada edisi tersebut, Timnas U-23 Indonesia tampil dihadapan ribuan fans tuan rumah di Stadion Thuwunna, Yangoon pada 16 Desember 2013.

Sebelum menjalani pertandingan penentuan tersebut, Timnas U-23 Indonesia dibayangi rekor tidak meyakinkan pada tiga laga terakhir.

Pasalnya, Timnas U-23 Indonesia asuhan Rahmad Darmawan sempat kalah telak 1-4 atas Thailand, imbang 0-0 atas Timor Leste, dan hanya menang tipis 1-0 atas Kamboja.