Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil SEA Games 2021 - Witan Sulaeman Perbesar Keunggulan Timnas U-23 Indonesia atas Myanmar

By Arif Setiawan - Minggu, 15 Mei 2022 | 16:17 WIB
Ilustrasi Timnas U-23 Indonesia di SEA Games 2021. (REYHANESA PUTRA/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Timnas U-23 Indonesia sementara unggul 2-0 atas Myanmar dalam laga lanjutan Grup A, SEA Games 2021 di Stadion Viet Tri, Minggu (15/5/2022).

Timnas U-23 Indonesia berhasil menjadi tim pertama yang mendapatkan peluang.

Aksi Asnawi Mangkualam di sisi kiri pertahanan timnas U-23 Myanmar pada menit kedua diakhiri dengan umpan silang ke dalam kotak penalti.

Hanya saja bola masih bisa ditepis oleh penjaga gawang timnas U-23 Myanmar, Pyae Phyo Thu.

Tak berselang lama gantian Egy Maulana Vikri yang menebar ancaman.

Baca Juga: Hasil SEA Games 2021 - Gol Egy Buka Keunggulan TImnas U-23 Indonesia atas Myanmar

Mendapatkan umpan dari Witan, sepakan keras dilakukan Egy.

Namun sayang tendangan pemain bernomor punggung 10 ini belum tepat sasaran.

Egy akhirnya benar-benar mencetak gol pada menit kelima.

Tendangan dari dalam kotak penalti yang dilakukan Egy sempat berbelok usai terkena kaki pemain belakang timnas U-23 Myanmar.

Bola kemudian masuk ke dalam gawang timnas U-23 Myanmar.

Skor sementara 1-0 untuk timnas U-23 Indonesia.

Baca Juga: MotoGP Prancis 2022 - Motor Kembali Kencang, Podium Akan Menyenangkan Bagi Enea Bastianini

Tak butuh waktu lama bagi timnas U-23 Indonesia menggandakan keunggulan.

Gol Witan Sulaeman pada menit ke-10 membuat timnas U-23 Indonesia sementara unggul 2-0.

Gol tersebut berawal dari umpan cantik yang dilakukan Ricky Kambuaya di dalam kotak penalti musuh.

Bola yang datang langsung disambut dengan tendangan oleh Witan.

Laju bola memang tidak kencang namun tepat mengarah ke pojok kanan gawang timnas U-23 Myanmar.

Berikut susunan pemain timnas U-23 Indonesia versus Myanmar:

Timnas U-23 Indonesia: Ernando Ari; Rizky Ridho, Fachruddin Aryanto, Alfeandra Dewangga, Asnawi Mangkualam, Marc Klok, Ricky Kambuaya, Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman, Egy Maulana Vikri, Irfan Jauhari

Cadangan: Muhammad Adisatryo, Firza Andika, Ronaldo Kwateh, Muhammad Ridwan, Rachmat Irianto, Ilham Rio Fahmi, Syahrian Abimanyu

Pelatih: Shin Tae-yong

Timnas U-23 Myanmar; Pyae Phyo Thu; Hien Zeyar Lin, Soe Moe Kyaw, Thet Hein Soe, Lwin Moe Aung, Myat Kaung Khant, Htet Phyoe Wai, Win Naing Tun, Ye Lin Htet, Aung Wunna Soe, Zaw Win Thein

Cadangan: Win Moe Kyaw, Yan Kyaw Soe, Mg Mg Lwin, Wai Lin Aung, Aung Kaung Mann, Lin Htet Soe, Thet Paing Htwe, Pyae Phyo Aung, Hein Htet Aung

Pelatih: Velizar Emilov Popov.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P