Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas U-23 Indonesia berhasil meraih kemenangan telak 3-1 atas Myanmar pada laga terakhir Grup A SEA Games 2021 di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Vietnam, Sabtu (15/6/2022).
Tiga gol timnas U-23 Indonesia dicetak masing-masing lewat Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, dan Marselino Ferdinan, pada babak pertama.
Adapun gol semata wayang Myanmar dilesatkan oleh Win Naing Tun di babak kedua.
Skor 3-1 untuk timnas U-23 Indonesia bertahan hingga pertandingan usai.
Hasil itu membawa timnas U-23 Indonesia melaju ke semifinal SEA Games 2021.
Tim berjulukan Garuda Muda itu kini memperoleh sembilan poin hasil tiga kemenangan melawan Myanmar, Filipina, dan Timor Leste, serta satu kekalahan dari Vietnam.
Timnas U-23 Indonesia saat ini duduk di posisi puncak Grup A dan unggul dua poin dari Vietnam.
Vietnam bisa menyalip timnas U-23 Indonesia apabila berhasil meraih kemenangan melawan Timor Leste pada pukul 19.00 WIB.
Baca Juga: RANS Cilegon FC Permalukan Tim Afrika Jelang Mentas di Liga 1 2022
Untuk di babak semifinal, timnas U-23 Indonesia masih menunggu siapa lawan selanjutnya dari Grup B.
Sejauh ini Malaysia sudah memastikan diri melaju ke semifinal dan tinggal menunggu Thailand atau Kamboja untuk menemaninya.
Usai pertandingan, pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, membeberkan taktik yang dipakai sehingga membawa anak-anak asuhnya meraih kemenangan.
Shin Tae-yong mengatakan bahwa sebelum laga, ia sudah mempelajari permainan dari Myanmar.
Oleh karena itu, Shin Tae-yong meminta Asnawi Mangkulam dkk untuk bermain menekan sejak menit pertama.
Dan terbukti, timnas U-23 Indonesia sempat unggul tiga gol tanpa balas di babak pertama.
"Saya melihat laga Myanmar melawan Vietnam dan Myanmar bermain dalam organisasi cukup baik."
"Lalu, saya memberikan taktik ke para pemain untuk melakukan pressing yang baik dan itu berjalan lancar."
Baca Juga: Final Thomas Cup 2022 - Indonesia Sudah Diperingatkan untuk Waspadai India Sejak Lama
"Hingga akhirnya kami mendapatkan kemenangan," ucap Shin Tae-yong.
Pelatih asal Korea Selatan itu mengakui bahwa taktik yang ia mainkan dalam laga lawan Myanmar berbeda saat berjumpa Filipina.
Sebelumnya, timnas U-23 Indonesia berhasil menang 4-0 melawan Filipina lewat gol M Ridwan, Rizky Ridho, Egy Maulana Vikri, dan Marselino Ferdinan.
Saat berjumpa Filipina, Shin Tae-yong meminta pasukannya untuk bermain bersabar dan lebih mengandalkan serangan balik cepat.
Baca Juga: Final Thomas Cup 2022 - Ketika Jonatan Christie Kehilangan Kata-kata
Itu karena Shin Tae-yong melihat postur badan pemain Filipina yang tinggi.
"Ketika lawan Filipina, kami melihat pemain mereka mempunyai postur badan tinggi tapi untuk gerakan memutar badan agak terlambat, jadi saya memanfaatkan ruang kosong di belakang."
"Dan itu lah yang membuat kami bisa menang dengan skor besar," kata Shin Tae-yong.