Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM – Christian Eriksen buka suara di tengah ketertarikan tim-tim lain untuk merekrtunya usai kontraknya habis bersama Brentford di akhir musim 2021-2022.
Christian Eriksen mampu bermain apik sekembalinya dari insiden henti jantung pada Juli 2021 dalam gelaran EURO 2020 saat membela timnas Denmark.
Insiden tersebut membuat Christian Eriksen harus menepi untuk menjalani perawatan kurang lebih tujuh bulan lamanya.
Sekembalinya dari perawatan intensif, Christian Eriksen menyatakan dirinya sudah sehat dan siap turun ke lapangan.
Bersama Brentford, Eriksen mampu membantu tim untuk bertahan di Liga Inggris musim depan yang merupakan tim debutan usai promosi dari Divisi Championship.
Brentford adalah klub yang memberinya harapan setelah kontraknya diputus oleh Inter Milan.
Pemutusan itu terjadi sebagai akibat ganjalan aturan Liga Italia yang tidak diperbolehkan pemain menggunakan defibrillator cardioverter implant atau alat bantu jantung.
Pelatih The Bees, Thomas Frank, ingin mempertahankan sang pemain untuk memperkuat tim mengarungi musim depan.
Baca Juga: Besok, Agen Paul Pogba Temui Petinggi Juventus untuk Bahas Transfer