Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Seiring keberhasilan Eintracht Frankfurt menjuarai Liga Europa 2021-2022, kini sudah ada 24 klub yang dipastikan menjadi kontestan fase grup Liga Champions 2022-2023.
Fase grup Liga Champions 2022-2023 akan diikuti 32 klub.
Mereka terbagi atas 26 klub yang lolos lewat jalur kompetisi musim 2021-2022 dan 6 pemenang babak play-off kualifikasi Liga Champions 2022-2023.
Sampai Kamis (19/5/2022) dini hari WIB, sudah ada 24 slot fase grup UCL 2022-2023 yang terisi.
Entri terbaru adalah Eintracht Frankfurt, yang mendapatkan tiket ke fase grup Liga Champions musim depan dengan menjuarai Liga Europa 2021-2022.
Frankfurt mengalahkan Rangers di laga final pada Kamis dini hari dengan adu penalti 5-4 setelah selama 120 menit bermain imbang 1-1.
Baca Juga: Hasil Final Liga Europa - Frankfurt Juara Lewat Adu Penalti, Jadi Gelar Kedua
Dengan keberhasilan Frankfurt, Jerman punya 5 klub yang akan tampil di fase grup Liga Champions 2022-2023.
Sebelumnya, Bundesliga 2021-2022 yang selesai akhir pekan lalu memunculkan 4 wakil Jerman di UCL.