Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bek Thailand, Jonathan Khemdee, membuat pengakuan dosa alias permintaan maafnya atas kesalahan yang bikin timnas U-23 Indonesia emosi.
Sejumlah pemain timnas U-23 Indonesia sempat berselisih dengan beberapa pilar Thailand pada laga semifinal SEA Games 2021.
Kejadian itu terjadi ketika waktu extra time pertandingan semifinal SEA Games 2021 antara timnas U-23 Indonesia versus Thailand memasuki menit ke-120+3.
Bermula ketika bek sayap kiri timnas U-23 Indonesia, Firza Andika, menghadang pergerakan pemain Thailand bernama Patrik Gustavsson yang berusaha melancarkan serangan balik ke pertahanan skuat Garuda muda.
Firza menjegal Gustavsson dengan cukup keras lewat sepakan kaki mengarah perut.
Wasit yang memimpin pertandingan timnas U-23 Indonesia kontra Thailand, Yahya Ali Al Mulla, pun langsung meniup peluit dan menganggapnya sebuah pelanggaran.
Baca Juga: Jacksen F Tiago Tak Muluk-muluk Jajal 8 Pemain Anyar Persis Solo Saat Laga Lawan Persebaya
Pengadil asal Uni Emirat Arab tersebut bahkan turut memberikan kartu merah kepada Firza Andika.
Kartu merah yang diterima Firza membuat timnas U-23 Indonesia harus bermain 10 orang di tengah situasi tertinggal 0-1 dari Thailand yang sempat menciptakan gol pada menit ke-94 melalui Weerathep Pomphan.