Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Final Voli Putra SEA Games 2021 - Taklukkan Tuan Rumah, Indonesia Pertahankan Emas

By Delia Mustikasari - Minggu, 22 Mei 2022 | 15:30 WIB
Perayaan skuad tim voli putra Indonesia usai berhasil mempertahankan medali emas pada SEA Games 2021, Minggu (22/5/2022) (NOC INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Timnas bola voli indoor putra Indonesia meraih medali emas pada SEA Games 2021 Vietnam setelah mengalahkan Vietnam dalam tiga set langsung.

Bertanding di Sport Arena, Quang Ninh, Vietnam, Minggu (22/5/2022), Indonesia meraih skor 3-0 (25-22, 25-18, 25-15).

Melalui hasil ini, tim bola voli indoor putra Indonesia mempertahankan medali emas yang didapat pada SEA Games 2019 di Manila, Filipina.

Pada laga final, Indonesia menurunkan Doni Haryono, Rivan Nurmulki, Yuda Mardiansyah, Nizar Zulfikar, Hernanda Zulfi, dan Farhan Halim dalam line up utama.

Laga ini merupakan ajang pembuktian dua pelatih asal China. Indonesia diarsiteki Jiang Jie, sementara pelatih timnas voli Vietnam adalah Li Huan Ning.

Baca Juga: Rekor Pertemuan Fajar/Rian Vs Hoki/Kobayashi Jelang Final Thailand Open 2022

Jalannya pertandingan

Indonesia memimpin 8-6 pada awal set pertama. Keunggulan mereka lanjutkan hingga 10-6.

Vietnam berusaha mendekat 7-11. Namun, Indonesia menjauh 13-7.

Indonesia menjauh 15-9 lewat serangan Farhan. Namun, Vuietnam kembali menambah angka 15-11.