Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nobar Timnas U-23 Indonesia Bareng Sandy Walsh, Jantung Ketua PSSI Berdebar Lihat Adu Penalti  

By Ibnu Shiddiq NF - Minggu, 22 Mei 2022 | 23:00 WIB
Timnas Sepak Bola Indonesia bertanding melawan Malaysia pada laga perebutan medali perunggu SEA Games 2021 Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam, Minggu (22/05). (NOC Indonesia/ Naif Al'As)

BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, kembali mendukung perjuangan timnas Indonesia dalam perebutan medali perunggu SEA Games 2021.

Kali ini, Mochammad Iriawan ditemani calon pemain naturalisasi Sandy Walsh menonton keseruan laga Indonesia vs Malaysia.

Pertandingan Indonesia vs Malaysia berlangsung di Stadion My Dinh, Vietnam, Minggu (22/5/2022) sore WIB.

Pada waktu normal, Indonesia dan Malaysia bermain sama-sama kuat, yakni 1-1.

Baca Juga: Bawa Pulang Medali Perak, Timnas Futsal Indonesia Diguyur Bonus Rp 200 Juta

Garuda Muda unggul lebih dulu melalui gol Ronaldo Kwateh pada menit ke-68.

Malaysia kemudian membalasnya pada menit ke-81 lewat gol Muhammad Hadi Fayyadh.

Hasil imbang ini membuat penentuan tim peraih medali emas SEA Games 2021 dilanjutkan dengan adu penalti.

Pada babak adu tos-tosan, Indonesia asuhan Shin Tae-yong keluar sebagai pemenang dengan skor 4-3 atas Malaysia.