Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Siap Move On dari Greysia, Apriyani Bidik Panggung Olimpiade Bareng Fadia

By Fauzi Handoko Arif - Selasa, 24 Mei 2022 | 18:10 WIB
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti berhasil meraih medali emas cabang olahraga bulu tangkis nomor perorangan ganda putri SEA Games 2021 di Bacqiang Gymnasium, Hanoi, Vietnam, Minggu (22/5/2022). (DOK. PBSI)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu, mengungkapkan kesedihan tatkala harus berpisah dengan Greysia Polii yang bertahun-tahun telah menjadi tandemnya di level profesional.

Apriyani Rahayu berhasil meraih medali emas cabang olahraga bulu tangkis nomor ganda putri SEA Games 2021, tetapi tidak bersama dengan Greysia Polii.

Kesuksesan meraih medali emas tersebut diterima Apriyani Rahayu ketika berduet dengan Siti Fadia Silva Ramadhanti.

SEA Games 2021 adalah debut bagi Apriyani dan Fadia sebagai pasangan baru yang diciptakan Pelatnas PBSI.

Tentunya ini merupakan prestasi gemilang yang ditorehkan mereka berdua sebagai pasangan debutan.

Ini memunculkan tanda-tanda bahwa Fadia berpotensi akan menjadi tandem Apriyani pada laga-laga selanjutnya.

Apriyani kemungkinan tidak akan berduet dengan Greysia yang sedang berencana untuk mengakhiri kariernya.

Pemain 24 tahun itu harus memulai dari nol lagi dengan pasangan barunya, Fadia yang membuat debut sempurna di SEA Games 2021.

Baca Juga: Medali Emas Sudah, Saatnya Apriyani/Fadia Tembus Ranking Dunia