Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Espargaro ingin mengambil kepercayaan Honda agar mendapatkan perpanjangan kontrak yang berakhir usai kejuaraan musim ini.
Maka dari itu, dia berharap bisa menampilkan performa yang gemilang dengan memperebutkan tempat terdepan di Mugello.
"Tahun lalu di Mugello kami menjalani balapan yang sulit," kata Espargaro, dikutip BolaSport.com dari Hondaracingcorporation.com.
"Jadi tahun ini saya berharap kami bisa meraih lintasan lurus yang dimiliki dari GP Italia."
Demi mencapai target yang ditetapkan, Espargaro sudah melakukan persiapan dengan melakukan latihan di rumah.
Harapan besar lalu dituangkan pembalap asal Spanyol tersebut agar bisa comeback demi membayar kerja keras yang dilakukan.
"Saya terus berlatih di rumah agar siap. Kami tidak dapat mencapai apa yang kami inginkan saat terakhir di Prancis," ujar Espargaro.
"Jadi tujuannya adalah agar bisa comeback di Italia," tutur Espargaro.
Baca Juga: Ducati Takkan Biarkan Enea Bastianini Juarai MotoGP 2022