Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukan Juara, Ini Target Thomas Doll untuk Persija Jakarta Musim Depan

By Lukman Adhi Kurniawan - Rabu, 25 Mei 2022 | 14:30 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll (pakai topi), sedang melakukan briefing saat memimpin latihan timnya di Lapangan Nirwana Park, Sawangan, Jawa Barat, 25 Mei 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, tegaskan belum targetkan juara untuk Liga 1 2022/2023.

Thomas Doll akan jadi arsitek tim berjuluk Macan Kemayoran untuk musim depan.

Kedatangan pelatih yang berpengalaman di Jerman diharapkan bisa membuat Persija Jakarta meraih hasil yang lebih baik dari musim lalu.

Pasalnya, Riko Smanjuntak dkk hanya bisa fnish di posisi 8 klasemen.

Penampilkan mereka ini mendapatkan kritikan dari suporter The Jakmania karena gagal bersaing di papan atas klasemen.

Baca Juga: Susah Datangkan Pemain, Presiden Barcelona Semprot Aturan LaLiga yang Kelewat Ribet

Thomas Doll menegaskan harus ada perubahan dalam tim.

Apalagi, Persija gagal bersaing untuk perebutan juara dan memiliki jarak yang sangat jauh dari pemuncak klasemen.

Hal ini harus mereka perbaiki pada Liga 1 musim depan.