Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Asalkan Tak Jalani Operasi, Zlatan Ibrahimovic Bisa Bela AC Milan Satu Musim Lagi

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 25 Mei 2022 | 20:00 WIB
Penyerang gaek AC Milan, Zlatan Ibrahimovic. (TWITTER.COM/FOOTBALL__TWEET)

BOLASPORT.COM - Zlatan Ibrahimovic diyakini masih bisa membela AC Milan untuk satu musim lagi asalkan sang pemain tidak menjalani operasi.

AC Milan keluar sebagai pemenang Liga Italia 2021-2022.

Setelah 11 tahun menahan puasa gelar, AC Milan akhirnya kembali merasakan manisnya mengangkat trofi Liga Italia.

Kali terakhir AC Milan mencicipi gelar scudetto pada musim 2010-2011.

AC Milan sukses mengunci gelar juara Liga Italia setelah meraih poin total 86, unggul dua angka dari Inter Milan yang hanya meraup 84 poin.

Kesuksesan AC Milan melepas dahaga gelar tak lepas dari peranan penyerang gaek asal Swedia, Zlatan Ibrahimovic.

Zlatan Ibrahimovic dinilai memiliki jasa besar di balik kesuksesan AC Milan merengkuh gelar scudetto musim ini.

Baca Juga: Pemain Real Madrid Saja Gagal Paham soal Keajaiban Liga Champions

Tiba pada musim dingin 2020, Ibrahimovic kembali mengulang kisah manisnya meraih scudetto perdana bersama tim yang bermarkas di San Siro tersebut.

Keberadaan Ibrahimovic dalam skuad arahan Stefano Pioli tidak hanya mengangkat moral dan mental bertanding, tetapi turut menjadi mentor bagi para pemain muda.

Akan tetapi, setelah mengantarkan I Rossoneri juara, masa depan Ibrahimovic masih menjadi tanda tanya besar.

TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO
Selebrasi Zlatan Ibrahimovic sembari menghisap cerutu setelah berhasil mengantarkan AC Milan meraih gelar ke-19 Serie A, Minggu (22/5/2022).

Pemain yang telah berusia 40 tahun tersebut belum memutuskan untuk pensiun atau menambah masa baktinya bersama AC Milan.

Kontraknya bersama juara Liga Italia itu bakal berakhir pada Juni mendatang.

Apalagi cedera menjadi penghambat utama kariernya selama waktunya bermain di AC Milan.

Oleh karena itu, masa depan Ibrahimovic di San Siro pasca kesuksesan meraih scudetto menjadi bahasan hangat akhir-akhir ini.

Baca Juga: Final UEFA Conference League - Mourinho Pura-pura Tak Berpengalaman

Menurut laporan dari Calciomercato seperti dikutip BolaSport.com, sang striker telah memutuskan bahwa dia ingin terus bermain untuk satu musim lagi.

Ibrahimovic tercatat telah mencetak delapan gol dalam 23 penampilan musim ini.

Namun, dirinya kehilangan 18 pertandingan karena cedera.

Dalam kondisi dimakan usia dan cedera, eks penyerang Juventus, Barcelona, dan Inter Milan tersebut dilaporkan enggan untuk memilih gantung sepatu dalam waktu dekat.

Akan tetapi, keputusan akhir tidak hanya terserah pada dirinya sendiri.

Keputusannya untuk tetap merumput di lapangan hijau bakal diketahui dari pemeriksaan intensif dari spesialis.

Ibrahimovic dijadwalkan bakal melakukan kunjungan ke spesialis dalam beberapa pekan mendatang untuk mengevaluasi apakah dirinya bakal menjalani operasi lubang kunci atau tidak.

Baca Juga: Keputusan Kylian Mbappe Tolak Real Madrid Bagus untuk Timnas Prancis

Jika Tuhan-nya AC Milan tersebut tidak melakukan operasi, maka Paolo Maldini dan Ricky Massara diyakini akan menawarinya kontrak baru untuk satu tahun lagi hingga Juni 2023.

Itu artinya Ibrahimovic bisa memperkuat I Rossoneri untuk satu musim lagi guna menghadapi musim 2022-2023.

TWITTER.COM/ACMILAN
Bomber AC Milan, Zlatan Ibrahimovic

Di sisi lain, jika Ibrahimovic memutuskan operasi, maka dirinya bakal absen untuk beberapa bulan kembali.

Namun tidak menutup peluang Ibrahimovic akan menepi hingga satu musim guna menjalani recovery.

Di tengah situasi tersebut, AC Milan sudah mengambil langkah untuk merekrut penyerang baru.

Bomber Liverpool, Divock Origi, diyakini bakal segera merapat ke San Siro pada bursa transfer musim panas tahun ini.

Divock Origi diketahui tidak memperpanjang kontraknya di Liverpool dan lebih memilih berlabuh ke AC Milan untuk musim depan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P