Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Mantan petarung UFC, Khabib Nurmagomedov tampaknya tak terlalu terkesan dengan aksi-aksi yang ditunjukkan Charles Oliveira.
Nama Charles Oliveira kini tengah naik daun seiring dengan prestasi yang ditorehkan di kelas ringan UFC.
Dengan keganasannya, Charles Oliveira berhasil merajai kelas itu usai berakhirnya era Khabib Nurmagomedov.
Namun, karena berat badannya yang tak memenuhi standar kala melawan Justin Gaethje, gelar itu terpaksa dicopot oleh UFC.
Terlepas dari itu, kemenangan atas Justin Gaethje kian memperpanjang raihan apik Do Bronx dengan 11 kemenangan beruntun.
Selain rekor, hasil manis dalam UFC 274 itu turut menjaga kesempatan Charles Oliveira untuk merebut gelarnya lagi.
Memiliki catatan apik tidak serta merta membuat pria Brasil itu mendapatkan kesan bagus, terutama dari Khabib Nurmagomedov.
The Eagle menilai Charles Oliveira masih petarung cupu lantaran kalah delapan kali melalui tap out akibat tak bisa lepas dari teknik kuncian lawan.
Baca Juga: Rival Khabib Bisa Jadi Batu Loncatan McGregor Menuju Sukses Lagi
Lebih lanjut, Khabib Nurmagomedov percaya jika rekor kemenangan beruntun Charles Oliveira akan terhenti di tangan muridnya, Islam Makhachev.
Islam Makhachev dinilai menjadi orang yang memiliki potensi tersebut karena dia mengantongi skill gulat yang lebih mumpuni.
"Hanya karena video ini banyak orang memandang remeh Islam Makhachev," ucap Khabib Nurmagomedov, dilansir dari laman Lowkick MMA.
"Mereka pikir Charles Oliveira jago dalam duel bawah, dia tidak memiliki kemampuan itu."
"Jika Anda menyerah delapan kali di UFC, bagaimana bisa Anda mengatakan dia memiliki kemampuan itu," imbuhnya.
Menurut Khabib Nurmagomedov, Charles Oliveira sempat membuatnya terkesan sebelum dia nyaris selalu tak berdaya dalam duel bawah.
"Dia membuat saya sedikit terkesan, namun setiap menjalani duel itu dia kalah," ucap Khabib Nurmagomedov menjelaskan.
"Ini sedikit buruk baginya, setiap laga dia kalah beberapa kali."
"Terakhir dia bisa dijatuhkan sebanyak dua hingga tiga kali? Dengan Michael Chandler, Dustin Poirier, dengan Justin Gaethje, dia selalu terjatuh," imbuhnya.
Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Bongkar Jurus Islam Makhachev, Charles Oliveira Bisa Dibikin Cupu