Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Quartararo akhirnya mengamankan posisi keenam pada kualifikasi MotoGP Italia dengan catatan waktu lap 1 menit 46,506 detik.
Dia menjadi pembalap non-Ducati dengan posisi tertinggi pada sesi penentuan posisi start balapan tersebut.
"Kondisi pada siang hari ini benar-benar berbahaya," kata Quartararo.
"Sirkuit Mugello sangat cepat dan sangat panjang, dan melaju di sini dengan ban slcik setelah hujan, Anda tidak tahu apa yang bisa diharapkan di semua sektor.
"Perasaan tidak begitu menyenangkan. Namun, pada akhirnya posisi keenam di grid adalah hasil yang bagus untuk kami."
Kans Quartararo untuk naik podium masih terbuka apabila mampu mengamankan posisi terdepan pada awal balapan.
Pada balapan MotoGP Italia tahun lalu Quartararo langsung tak terkejar begitu mendapatkan posisi pertama.
Sementara itu, balapan MotoGP Italia akan berlangsung pada Minggu (29/5/2022) pukul 19.00 WIB.
Baca Juga: Marc Marquez Absen Lama, Pol Espargaro Bakal Kelimpungan Lagi?