Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fabio Quartararo Hampir 'Selingkuh' Sebelum Perpanjang Kontrak dengan Yamaha

By Muhamad Husein - Jumat, 3 Juni 2022 | 21:45 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, ketika berbicara dalam sesi konferensi pers di hadapan media jelang MotoGP Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika, Kamis (17/3/2022). ( GARRY LOTULUNG/KOMPAS.COM)

BOLASPORT.COM - Pembalap MotoGP, Fabio Quartararo, mengaku sempat berbicara dengan tim lain sebelum menandatangani perpanjangan kontrak dengan Yamaha.

Fabio Quartararo belum lama memberikan kepastian terkait masa depannya bersama tim Yamaha.

Perpanjangan kontrak selama dua tahun (2023-2024) akhirnya disepakati Fabio Quarararo setelah janji manis motor yang cepat dari Yamaha.

Kesepakatan itu terjalin antara Yamaha dengan Quartararo jelang balapan seri kesembilan MotoGP Catalunya 2022.

 

Baca Juga: Ditinggal Marquez, Pol Espargaro Dkk Wajib Kompak Kalau Demi Hasil Apik

Meski begitu, Quartararo membongkar kesepakatan yang terjalin hampir tak terwujud karena terdapat kekecewaan pada motor Yamaha sepanjang balapan kejuaraan tahun ini.

Kecepatan tinggi pada YZR-M1 dirasa kurang memuaskan sehingga dirinya kurang kompetitif di lintasan.

Masalah yang terjadi membuatnya harus mencari solusi sendiri dan memaksimalkan potensi dari motor yang diberikan.

"Ini bukan keputusan yang mudah, kami membutuhkan waktu lebih banyak untuk mengevaluasi keseluruhan proyek," kata Quartararo, dikutip BolaSport.com dari Motosan.es.