Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Klub Liga 1 2022-2023, Persebaya Surabaya berhasil mengalahkan klub Liga 2, Putra Deltras Sidoarjo (PDS) dengan skor 3-0.
Pertandingan ini berlangsung pada Jumat (3/6/2022).
Sebagai informasi, pertemuan antara Persebaya Surabaya dengan Putra Deltras Sidoarjo merupakan latihan bersama.
Oleh sebab itulah format yang digunakan sedikit berbeda.
Tepatnya laga tersebut digelar dalam tiga babak dan setiap babak memilik durasi waktu 30 menit.
Baca Juga: Tak Terpakai di Barcelona, Tottenham Hotspur Bersedia Tampung Clement Lenglet
Tiga gol Persebaya Surabaya sendiri dicetak oleh tiga pemain yang berbeda.
Salah satu pencetak golnya yakni pemain asing anyar Persebaya Surabaya, Higor Vidal.
Sedangkan dua gol lainnya dicatatkan atas nama Dicky Kurniawan dan Wahyudi.
Sementara itu, Aji Santoso mengaku belum puas meski pasukannya baru saja meraih kemenangan besar.
Baca Juga: Bos Yamaha Sindir Ducati, Percuma Punya Banyak Pembalap Jago tapi TidakJuara
Menurutnya Persebaya masih memiliki banyak hal yang harus diperbaiki.
"Jelas masih banyak yang harus dievaluasi, masih banyak yang harus diperbaiki, karena ini juga masih awal-awal," kata Aji Santoso, dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.
Lebih lanjut, Aji Santoso memberikan sebuah pujian kepada dua pemain asingnya yaitu Sho Yamamoto dan Higor Vidal.
Aji Santoso menilai dua nama di atas dalam kondisi fisik yang bagus.
Baca Juga: Jadwal Live Streaming Timnas U-19 Indonesia di Laga Penentuan Toulon Tournament Lawan Mexico
Hanya saja dari segi permainan Aji Santoso menyebut Sho dan Vidal masih memerlukan waktu beradaptasi.
"Soal kebugaran sudah jauh membaik, tapi ya bisa ditingkatkan," ucap Aji Santoso.
"Kalau untuk Sho dan Vidal memang cuma saya mainkan 10 ment akhir, mereka baru datang beberapa hari lalu."
"Tapi mereka sudah lumayan bagus kondisi fisiknya, saya yakin cepat mengejar, tapi kalau permainan ya ini kan pertandingan pertama, waktunya masih banyak," tuturnya.